Perusahaan teknologi asal China Xiaomi resmi meluncurkan salah satu seri Redmi Note terbaru mereka di Indonesia, yakni Redmi Note 10, hadir sebagai ponsel berlayar AMOLED yang dibanderol dengan harga sekitar Rp2,3 jutaan.
Country Director Xiaomi Indonesia Alvin Tse dalam peluncuran virtual, Selasa (30/3) malam mengatakan bahwa kehadiran ponsel dari Redmi Note 10 Series ini tidak hanya menyematkan inovasi terbaru, tetapi juga fitur yang membuatnya sebagai pendobrak kemapanan standar smartphone segmen menengah.
"Kami bangga dapat menghadirkan seri Redmi Note pertama dengan teknologi layar AMOLED, menjadikannya pilihan yang sesuai bagi Mi Fans di Indonesia untuk kelas menengah," ujar Alvin.
Redmi Note 10 hadir dengan layar 6,43 inci AMOLED dengan resolusi 2.400x1.080 menggunakan FHD+ dan tingkat kecerahan 1100 nits. Ponsel ini memiliki speaker ganda untuk mendukung sektor audio yang mumpuni.
Baca juga: Xiaomi Redmi Note 10 Pro, ponsel AMOLED berkamera resolusi 108 MP
Terdapat punch hole pada Layar Redmi Note 10 sebagai tempat untuk menyematkan kamera depan 13 MP. Layar ponsel ini telah dilindungi Corning Gorilla Glass 3 sehingga membuat perangkat tetap kokoh ketika terjatuh dan tergores.
Redmi Note 10 diklaim nyaman digenggam dengan desain melengkung pada bodi bagian belakang, ujung pipih, dan tepi meruncing, serta memiliki material yang tidak menimbulkan jejak sidik jari di bodi ponsel. Adapun sensor sidik jari berada pada tombol power bagian samping.
Pada bagian belakang, terdapat konfigurasi empat kamera yang terdiri dari lensa utama 48 MP, lensa ultra wide-angle 8 MP, lensa makro 2 MP dan depth camera 2 MP.
Untuk mode pengambilan video, selain beberapa fitur favorit seperti slow motion dan night mode, kini Redmi Note 10 menghadirkan dua jenis fitur time-lapse, yaitu time-lapse pro dan reguler.
Redmi Note 10 dibekali chipset Snapdragon 678, menawarkan peningkatan performa kamera dan pengalaman gaming dengan tetap menjaga efisiensi daya baterai.
Chipset ini menggunakan Octa-core CPU Kryo 460 dengan clock speed 2.2GHz dan didukung oleh teknologi image signal processor Spectra 250L yang mendukung penggunaan teknologi triple-camera hingga resolusi 48 MP.
Baca juga: Xiaomi Mi 11 dilindungi Corning Gorilla Glass 7
Redmi Note 10 memiliki baterai berkapasitas 5000 mAh dengan fitur pengisian daya cepat 33 Watt. Xiaomi mengklaim Redmi Note 10 hanya membutuhkan waktu 25 menit untuk mengisi daya hingga 50 persen.
Redmi Note 10 hadir dengan tiga pilihan warna yakni onyx gray, pebble white, dan lake green. Xiaomi membanderol ponsel ini dengan harga Rp2.399.000 untuk RAM 4GB dan memori internal 64GB.
Redmi Note 10 akan hadir pada 6 April 2021 di Lazada, Akulaku, Mi.com, dan Mi store resmi. Segera setelahnya tersedia di Erafone, Mi shop resmi, dan rekanan Mi yang resmi.
COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2021
Country Director Xiaomi Indonesia Alvin Tse dalam peluncuran virtual, Selasa (30/3) malam mengatakan bahwa kehadiran ponsel dari Redmi Note 10 Series ini tidak hanya menyematkan inovasi terbaru, tetapi juga fitur yang membuatnya sebagai pendobrak kemapanan standar smartphone segmen menengah.
"Kami bangga dapat menghadirkan seri Redmi Note pertama dengan teknologi layar AMOLED, menjadikannya pilihan yang sesuai bagi Mi Fans di Indonesia untuk kelas menengah," ujar Alvin.
Redmi Note 10 hadir dengan layar 6,43 inci AMOLED dengan resolusi 2.400x1.080 menggunakan FHD+ dan tingkat kecerahan 1100 nits. Ponsel ini memiliki speaker ganda untuk mendukung sektor audio yang mumpuni.
Baca juga: Xiaomi Redmi Note 10 Pro, ponsel AMOLED berkamera resolusi 108 MP
Terdapat punch hole pada Layar Redmi Note 10 sebagai tempat untuk menyematkan kamera depan 13 MP. Layar ponsel ini telah dilindungi Corning Gorilla Glass 3 sehingga membuat perangkat tetap kokoh ketika terjatuh dan tergores.
Redmi Note 10 diklaim nyaman digenggam dengan desain melengkung pada bodi bagian belakang, ujung pipih, dan tepi meruncing, serta memiliki material yang tidak menimbulkan jejak sidik jari di bodi ponsel. Adapun sensor sidik jari berada pada tombol power bagian samping.
Pada bagian belakang, terdapat konfigurasi empat kamera yang terdiri dari lensa utama 48 MP, lensa ultra wide-angle 8 MP, lensa makro 2 MP dan depth camera 2 MP.
Untuk mode pengambilan video, selain beberapa fitur favorit seperti slow motion dan night mode, kini Redmi Note 10 menghadirkan dua jenis fitur time-lapse, yaitu time-lapse pro dan reguler.
Redmi Note 10 dibekali chipset Snapdragon 678, menawarkan peningkatan performa kamera dan pengalaman gaming dengan tetap menjaga efisiensi daya baterai.
Chipset ini menggunakan Octa-core CPU Kryo 460 dengan clock speed 2.2GHz dan didukung oleh teknologi image signal processor Spectra 250L yang mendukung penggunaan teknologi triple-camera hingga resolusi 48 MP.
Baca juga: Xiaomi Mi 11 dilindungi Corning Gorilla Glass 7
Redmi Note 10 memiliki baterai berkapasitas 5000 mAh dengan fitur pengisian daya cepat 33 Watt. Xiaomi mengklaim Redmi Note 10 hanya membutuhkan waktu 25 menit untuk mengisi daya hingga 50 persen.
Redmi Note 10 hadir dengan tiga pilihan warna yakni onyx gray, pebble white, dan lake green. Xiaomi membanderol ponsel ini dengan harga Rp2.399.000 untuk RAM 4GB dan memori internal 64GB.
Redmi Note 10 akan hadir pada 6 April 2021 di Lazada, Akulaku, Mi.com, dan Mi store resmi. Segera setelahnya tersedia di Erafone, Mi shop resmi, dan rekanan Mi yang resmi.
COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2021