Wakil Bupati Banjar Saidi Mansyur mengucapkan terima kasih kepada seluruh relawan dari Kabupaten Barito Utara yang membantu penanganan dan penyaluran bantuan warga korban banjir dan longsor di kabupaten itu. 

"Saya atas nama pribadi maupun masyarakat Kabupaten Banjar sangat berterima kasih kepada seluruh  relawan muda dari Barito Utara yang membantu korban banjir dan longsor," ujarnya di Martapura, Sabtu. 

Ia mengatakan, sebanyak 40 relawan muda asal provinsi tetangga yakni Provinsi Kalimantan Tengah tepatnya dari Kabupaten Barito Utara datang berempati dengan sukarela membantu penanganan pascabanjir.

Disebutkan, puluhan relawan itu akan hadir dan terjun langsung ke lapangan untuk membantu masyarakat korban banjir tersebar di sejumlah desa dan pelosok lainnya yang masih sangat memerlukan bantuan.

"Semoga selama melaksanakan aksi kemanusiaan hingga kembali, diberi Allah SWT perlindungan baik relawan Barito Utara maupun relawan lainnya," kata Saidi saat menerima kedatangan relawan di rumah dinas wabup Banjar.

Diketahui pula, Wabup Banjar Saidi Mansyur membuka posko sekaligus dapur umum di rumah dinasnya untuk membuatkan makanan siap saji bagi warga korban banjir dan setiap hari menyiapkan 6.000 bungkus nasi.

Pewarta: Yose Rizal

Editor : Ulul Maskuriah


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2021