Wakil Ketua DPRD Kabupaten Balangan, Muhammad Ifdali memberikan bantuan kepada masyarakat Desa Buntu Karau yang terdampak banjir di Kecamatan Juai, Kabupaten Balangan. 

Pada kesempatan tersebut, Ifdali mengimbau agar warga tetap waspada, karena tidak menutup kemungkinan banjir akan kembali terjadi dan terus meluas. Kondisi ini diperparah dengan curah hujan yang tinggi serta putusnya beberapa akses transportasi umum akibat meluapnya sungai Balangan.

Kondisi tersebut sebagaimana dialami masyarakat Desa Buntu Karau Di Kecamatan Juai Kabupaten Balangan, ketinggian air mencapai satu hingga dua meter yang menyebabkan lebih dari 70 persen rumah sepanjang sisi sungai Balangan ini terendam banjir.

“Kepada seluruh warga masyarakat Balangan khususnya yang terdampak  banjir,  kewaspadaan perlu sekali ditingkatkan, terutama pada banjir tahun ini yang sangat besar," ujar Ifdali.

Lebih lanjut Ifdali berharap bantuan dari stakeholder sangat diharapkan terhadap warga Balangan yang terdampak banjir.

“Semoga bantuan dapat segera disalurkan secara tepat sasaran agar kebutuhan pokok masyarakat dapat segera terpenuhi seperti persediaan sembako, selimut dan pakaian layak pakai.” harapnya.

Pewarta: Ragil Darmawan

Editor : Ulul Maskuriah


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2021