Banjarmasin,  (AntaranewsKalsel) - Bupati Kotabaru, Kalimantan Selatan Irhami mengharapkan, dengan momentum puncak peringatan Hari Nusantara tahun 2014, menjadikan kabupaten tersebut sebagai pusat kemaritiman Indonesia.

"Kami sangat mendukung harapan Bupati Kotabaru tersebut, karena saya kira wajar-wajar saja," ujar Ketua Komisi II bidang ekonomi dan keuangan DPRD Kalsel Muharram, di Banjarmasin sebelum bertolak ke Jakarta, Senin.

Pasalnya, sembari mengutip pendapat Bupati Irhami, kedudukan atau posisi kota Kotabaru yang menjadi ibu kota kabupaten tersebut cukup strategis, berada di tengah-tengah nusantara Indonesia.

Selain itu, "Bumi Sa-ijaan" Kotabaru tersebut juga memiliki kekayaan sumber daya alam (SDA) kelautan cukup potensil, yang belum tergali atau termanfaatkan maksimal untuk kemajuan pembangunan.

Selain itu sebagian wilayahnya mencakup daratan Pulau Kalimantan, juga memiliki kekayaan SDA yang kemungkinan bisa untuk menopang kekuatan kemaritiman Indonesia.

Oleh sebab itu, Hari Nusantara (Harnus) 2014 di Kotabaru sebagai momentum untuk mengembalikan kejayaan kemaritiman Indonesia sebagaimana pernah dilakukan para pendahulu," lanjutnya.

Harapan Ketua Fraksi Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) DPRD Kalsel itu, sekembali kunjungan kerja (kunker) Komisi II dewan tersebut ke Kotabaru, 20 - 22 November lalu, untuk melihat persiapan dan kesiapan Harnus 2014.

Muharram yang juga Ketua Kontak Tani dan Nelayan Andalan (KTNA) Kalsel itu, selain berharap menjadi tuan rumah yang baik, juga pelaksanaan punak peringatan Harnus, yang dijadwalkan 13 Desember 2014 betul-betul sukses.

Menurut dia, kesuksesan pelaksanaan Harnus 2014 bukan cuma tanggung jawab pemerintah kabupaten (Pemkab) Kotabaru dan pemerintah provinsi (Pemprov) Kalsel, tapi menjadi tanggung jawab semua lapisan masyarakat setempat.

"Karena itu, kita berharap semua elemen masyarakat Kalsel turut berpartisipasi menyukseskan even tahunan nasional yang dipercayakan pemerintah pusat tersebut," ajaknya.

Pada puncak peringatan Harnus 2014 di Kotabaru itu, menurut rencana, hadir sejumlah menteri Kabinet Kerja Jokowi - JK, serta para petinggi dari provinsi se-Indonesia.

Pewarta: Syamsuddin Hasan

Editor : Imam Hanafi


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2014