Ketua KPU Kabupaten Balangan Saripani mengatakan pelaksanaan Pilkada di Kabupaten Balangan berlangsung dengan sukses dan damai dengan partisipasi masyarakat dalam pemilih di atas  80 persen.

Ia menyampaikan, sebelumnya, KPU RI menargetkan angka partisipasi pemilih di Kabupaten Balangan  77.5% dan KPU Provinsi  Kalsel menargetkan 79%, dan ternyata partisipasi masyarakat di Kabupaten Balangan mencapai 86 persen atau melebihi target yang ditetapkan. 

“Terima kasih kepada seluruh pihak yang telah membantu penyelenggaraan Pilkada serentak tahun 2020 di Kabupaten Balangan. Terutama kepada pemerintah daerah, TNI-Polri, Bawaslu yang selalu mendampingi kami dalam hal melaksanakan kegiatan Pilkada serentak tahun 2020," ucap Saripani saat ditemui di ruang kerjanya (Senin, 21/12).

Saripani menambahkan, tahapan Pilkada dengan menerapkan protokol kesehatan, juga membuahkan hasil, yaitu selain Pilkada yang berjalan aman, lancar, damai juga sehat.

Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak tahun 2020 diselenggarakan berbeda dari tahun sebelumnya. Ditahun ini, keberhasilan penyelenggaraan pada 9 Desember 2020 ditentukan dari penegakan dalam disiplin protokol kesehatan.

Komisi Pemilihan Umum (KPU) selaku penyelenggara telah mengeluarkan peraturan yang menekankan pentingnya protokol kesehatan mulai dari tahapannya, termasuk saat hari pemungutan suara di tempat pemungutan suara (TPS).

“Aturan tersebut wajib dilakukan dan bukan imbauan semata, guna suksesnya pelaksanaan Pilkada dan menghindari munculnya klaster baru di Kabupaten Balangan,” tuturnya.

Saripani berharap pemimpin yang terpilih adalah yang terbaik bagi masyarakat Balangan, serta tidak ada lagi gesekan-gesekan yang terjadi diantara masyarakat.

Pewarta: .

Editor : Ulul Maskuriah


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2020