sebanyak 26 anak berprestasi pada Festival Anak Shaleh Indonesia (FASI) XI Tingkat Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel) mwndapatkan penghargaan dari Pemkab HST

Penghargaan tersebut diserahkan Bupati HST, H A Chairansyah beserta Hj Ernawati Chairansyah dan Waki Bupati HST Berry Nahdian Forqan beserta Tesy Haryani Berry Nahdian Forqan secara simbolis di Pendopo Kediaman Bupati setempat, Jumat (18/12).

Penyerahan secara simbolis di wakili oleh 8 orang anak shaleh yaitu Annidiya Rahmah, Nazka, Nada Farah Maulida juara II lomba Nasyid Islami Kategori TKA, masing-masing mendapatkan Rp2 juta.

Qania Helwa, Meyda Shafira, Niswatun Nabila merupakan juara III lomba Lagu-lagu Islami (Nasyid) Kategori TPA masing-masing mendapatkan Rp1,5 juta.

Berikutnya Fatih Mumtaza Juara Harapan I lomba Ceramah Agama Islam Bahasa Indonesia Putra Kategori TPA mendapatkan Rp1 juta dan Muthia Humaira juara Harapan I lomba Ceramah Agama Islam Bahasa Indonesia Putri Kategori TQA juga mendapatkan Rp1 juta.

Dalam sambutannya Bupati HST menyampaikan bahwa adanya event FASI dari tingkat Kecamatan, Kabupaten, Provinsi, hingga tingkat Nasional menjadi satu penegasan bahwa kita memberikan perhatian yang sungguh-sungguh terhadap pengembangan potensi anak dalam memahami bidang keagamaan.

Menurutnya, FASI adalah salah satu wujud nyata dalam membentuk karakter anak shaleh, dimulai dari usia dini dengan penanaman pengetahuan islami maupun umum, pendidikan akhlak, kedisiplinan, keberanian dan juga sikap sportivitas.

"Pada Kesempatan ini, saya atas nama Pemerintah Daerah menyampaikan apresiasi yang tinggi kepada Lembaga pembinaan dan pengembangan Taman kanak-kanak Al Qur'an  atau BKPRMI, atas partisipasinya dalam pembinaan dan pencetakan generasi penerus daerah yang berakhlakul khorimah," katanya.

Ditambahkanya, pemberian penghargaan ini sebagai bentuk apresiasi dan ungkapan terima kasih dari Pemkab HST semoga dapat dimanfaatkan sebaik-baiknya serta menjadi motivasi dan penyemangat dalam belajar untuk mengukir prestasi di tingkat lebih tinggi.

Pewarta: M. Taupik Rahman

Editor : Ulul Maskuriah


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2020