Banjarbaru,  (Antaranews Kalsel) - Dua partai politik di Kota Banjarbaru, Kalimantan Selatan, yakni PPP dan PKB membuka pendaftaran bagi bakal calon wali kota dan wakil wali kota periode 2015-2020.

Wakil Ketua DPC PPP Banjarbaru, Subakhi Kamis mengatakan, pendaftaran bagi bakal calon wali kota dan wakil wali kota dibuka selama lima hari sejak 15-19 September 2014.

"Sudah ada dua bakal calon wali kota yang melamar secara resmi dan dua bakal calon lainnya dijadwalkan melamar, Jumat (19/8)," ujar ketua penjaringan bakal calon wali kota itu.

Disebutkan, dua pelamar adalah Darmawan Jaya yang merupakan kader partai dan Nazmi Adhani yang masih aktif menjabat Camat Landasan Ulin Kota Banjarbaru.

"Darmawan Jaya melamar sejak awal pendaftaran, sedangkan Nazmi menyampaikan lamaran, Kamis siang sehingga kami masih menunggu dua bakal calon lain," ungkapnya.

Menurut dia, tidak ada perbedaan perlakuan terhadap bakal calon yang berasal dari internal dan eksternal partai karena semuanya di seleksi sesuai mekanisme partai.

"Perlakuan sama dan peluang juga tergantung hasil konvensi yang akan direkomendasikan ke DPW PPP Kalsel serta ke DPP PPP untuk menetapkan calon terpilih," ujarnya.

Ketua Dewan Syuro PKB Banjarbaru Yasir Arafat mengatakan, pendaftaran dibuka selama satu bulan sejak 17 September hingga 17 Oktober 2014 untuk menjaring calon berkualitas.

"Kami memberikan kesempatan seluas-luasanya kepada masyarakat sehingga membuka waktu pendaftaran lebih lama dan diharapkan terpilih calon yang berkualitas," katanya.

Sedangkan, DPD PKS Banjarbaru meski pun belum membuka masa pendaftaran, tetapi sudah menerima berkas lamaran dari bakal calon wali kota Nazmi Adhani.

"Pendaftaran memang belum dibuka tetapi lamaran dari bakal calon akan di proses sesuai mekanisme partai," ujar Ketua DPD PKS Kota Banjarbaru, M Jayadi Noor.

Sementara itu, tujuh parpol lain yakni Partai Golkar, PDIP, Demokrat, Gerindra, Nasdem, PAN dan Hanura masih belum membuka pendaftaran bakal calon kepala daerah.

Pewarta: Yose Rizal

Editor : Ulul Maskuriah


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2014