Dalam rangka memutus mata rantai penyebaran COVID - 19, aktivitas belajar mengajar di sekolah pun diliburkan.

Sebagai solusi, proses belajar mengajar dilakukan secara daring dari rumah tak terkecuali para siswa di Desa Binjai Kecamatan Muara Uya, Kabupaten Tabalong.

Karena cukup jauh dari kecamatan kegiatan belajar secara daring pun terkendala jaringan internet. Kondisi ini pun menarik perhatian Babinsa Muara Uya Sertu Imam Supingi dan turut memantau proses pembelajaran di Desa Binjai.

"Untuk bisa mengikuti pembelajaran anak - anak pun cari lokasi yang bisa mendapat jaringan internet," jelas Imam.

Kebetulan di Desa Binjai ada satu lokasi tepat di belakang perumahan warga yang bisa menangkap sinyal 4G cukup baik

Sinyal menjadi penting karena proses belajar mengajar menggunakan aplikasi zoom dan proses pengiriman  tugas melalui whatsapp (WA).

Terpisah Danramil Muara Uya Kapten Inf Uung Sutandi menyatakan apresiasinya atas kepedulian Babinsa di Desa Binjai dalam melakukan pengawasan warga binaannya di tengah pandemi ini.

Selanjutnya momen Hari Anak Nasional yang jatuh pada 23 Juli Ini jadi ajang semua pihak membantu anak - anak yang membutuhkan pendampingan dalam proses belajar mengajar teemasuk dari jajaran  TNI, ungkap Uung.

Pewarta: Herlina Lasmianti

Editor : Ulul Maskuriah


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2020