Komando Distrik Militer (Kodim) 1003 Kandangan melaksanakan anjangsana kepada Warakawuri Veteran, janda veteran, kaum dhuafa dan anak yatim, dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) Kodam VI Mulawarman ke-62.

Dandim 1003 Kandangan Letkol Infanteri Arm Dedy Soehartono, di Kandangan, Senin (13/7), mengatakan kunjungan pihakny ake Panti Asuhan Budi Bakti untuk mempererat jalinan silaturahmi.

Baca juga: Dandim Kandangan : TNI dan Polri tidak akan hanya mendukung, tapi garda terdepan atasi karhutla

"Sekaligus dalam kunjungan ini kami memberikan tali asih sekedarnya, guna memberikan bantuan sembako bagi warga yang berada dalam pengasuhan dan binaan Panti Asuhan Budi Bhakti," katanya.

Dijelaskan dia, bingkisan tali asih yang diberikan tidaklah seberapa nilainya, jika diukur dari jumlah materinya, namun hal ini dapat lebih dirasakan sebagai bentuk kepedulian dalam nuansa kekeluargaan dan persaudaraan, serta kebersamaan.

Kepada anak-anak panti, ia berpesan agar jangan takut untuk bermimpi dan jangan ragu untuk mewujudkannya. Jadikanlah keterbatasan sebagai tantangan, jangan di jadikan sebagai penghalang dan raihlah mimpi untuk membanggakan kedua orang tua.

Baca juga: HSS lampaui target sampai 124 persen dalam pelayanan KB gratis serentak

Anjangsana dirangkai penyaluran ratusan paket sembako ini dilakukan serentak Kodim 1003/Kandangan dengan tiga titik yakni Panti asuhan Budi Bhakti Amawang yang di pimpin langsung Dandim Kandangan Letkol Arm Dedy Soehartono.

Di Panti Asuhan Amanah yang di pimpin Kasdim 1003 Kandangan Mayor Inf Alpin, dan Yayasan Pendidikan Islam dan Penyantunan anak terlantar Tarbiyatul Furqon di pimpin Danramil 1003-01/ Telaga Langsat Kapten Cpl. Marhani.

Pewarta: Fathurrahman

Editor : Imam Hanafi


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2020