Pemerintah Kabupaten Tanah Laut, Kalimantan Selatan kembali melakukan operasi pasar Liquid Petroleum Gas (LPG) tiga kilogram atau gas elpiji di Kecamatan Kurau, Rabu (24/6).

Operasi pasar tersebut dibuka secara langsung oleh Bupati Tanah Laut   Sukamta, di Aula Kantor Kecamatan Kurau.

Harga gas elpiji tiga kilogram di pasaran, khususnya Kecamatan Kurau  hingga kini masih naik dan cenderung  fluktuatif.

Bahkan, dari informasi yang dihimpun saat ini harga gas elpiji tiga kilogram di pasaran Rp 27 ribu per tabung.

Hal tersebut  sangat berdampak bagi perekonomian masyarakat.

Salah satu warga Desa Padang Luas, Kecamatan Kurau  Ahmad mengaku sangat terbebani dengan kenaikan harga gas elpiji tiga kilogram, 

"Sekarang kan semuanya pakai gas elpiji pak, tidak ada pakai minyak gas atau kayu lagi. Harganya naik dan gasnya pun langka sekarang kami masyarakat kecil sangat terbebani," keluh Ahmad.

Pria yang berprofesi sebagai petani mengaku, sangat bersyukur dengan diadakannya kegiatan operasi pasar gas elpiji tersebut.

 "Alhamdulillah ada operasi pasar ini harganya murah cuma Rp 19 ribu sangat membantu" jelasnya.

Sementara itu,  Bupati Tanah Laut H Sukamta mengungkapkan,  operasi pasar gas elpiji tiga kilogram  sengaja digelar untuk membantu masyarakat mendapatkan elpiji tiga kilogram dengan harga normal terlebih pada masa pandemi COVID-19.

"Saya tau harganya sekarang naik dipasaran, bahkan sampai Rp 27 ribu, gas elpiji ini adalah kebutuhan pokok masyarakat kita, semoga operasi pasar ini bermanfaat bagi masyarakat kita,  karena gas elpiji" jelasnya. 

Sukamta juga menambahkan, kenaikan harga gas elpiji tentunya akan menimbulkan dampak inflasi terhadap harga-harga kebutuhan pokok lainnya.

"Kenaikan harga gas elpiji ini bisa menyebabkan inflasi karena dia adalah kebutuhan pokok masyarakat kita, maka dari itu kita adakan operasi pasar ini untuk mengendalikan inflasi terlebih masyarakat kita sekarang kesusahan karena ekonomi terpuruk akibat COVID-19," tuturnya. 

Orang nomor satu di Bumi Tuntung Pandang mengapresiasi  Dinas Koperasi UKM dan Perdagangan Tanah Laut dan PT Pertamina Kalimantan Selatan menggelar operasi pasar  untuk meringankan beban masyarakat.

Kecamatan Kurau dalam operasi pasar gas elpiji tiga kilogram tersebut mendapat jatah total sebanyak 560 buah tabung gas elpiji tiga kilogram yang dibagi menjadi dua tahap.

Tahap pertama sebanyak 280 tabung dan tahap kedua sebanyak 280 tabung.

Pada kegiatan tersebut, turut hadir Kepala Dinas Koperasi UKM dan Perdagangan Tabah Laut H Syahrian Nurdin, Kepala Bagian Ekonomi dan Pembangunan Sekretariat Daerah Tanah Laut Ina Gantiani, Camat Kurau Gusti Sofuan Hadi, Forum Koordinasi Pimpinan Kecamatan Kurau.
Pemerintah Kabupaten Tanah Laut kembali melakukan operasi pasar Liquid Petroleum Gas (LPG) tiga kilogram atau gas elpiji di Kecamatan Kurau, Rabu (24/6).Foto:Antaranews Kalsel/Humas Tanah Laut.

Pewarta: Arianto

Editor : Imam Hanafi


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2020