Seluruh anggota Bintara Pembina Desa (Babinasa) Komando Distrik Militer 1022 Tanah Bumbu, Kalimantan Selatan, gencar melakukan pendisiplinan di beberapa tempat ibadah atau masjid menjelang normal baru atau skenario untuk mempercepat penanganan COVID-19 dalam aspek kesehatan dan sosial-ekonomi.

Komandan Kodim 1022/TNB Letkol Czi Bintarto Joko Yulianto, di Batulicin, Sabtu mengatakan, penegakan disiplin protocol COVID-19 kepada masyarakat yang akan melaksanakam ibadah sholat jum'at di masjid seluruh wilayah "Bumi Bersujud".

"Kegiatan seluruh anggota memberikan masker kepada masyarakat yang belum membawa masker saat melaksanakan ibadah sholat jum'at," kata Dandin.

Dia menejlaskan, selain membagikan masker para anggota juga menghimbau agar masyarakat kerap melakukan cuci tangan mengunakan sabun atau hand sanitizer sebelum masuk ke tempat ibadah.

Menjaga jarak dengan para jamaah lainnya, wajib membawa peralatan sholat sendiri seperti sajadah dan lain-lain dan tidak dianjurkan melakukan jabat tangan kepada sesama jamah yang ada di masjid.

Kegiatan pendisiplinan masyarakat di temnpat ibadah lebih di fokuskan di beberapa masjid seperti Masjid At Tagwa di Kecamatan Satui, Masjid Darussalam desa sungai cuka, Masjid Rajarull jannah
 di Desa Sumber Arum dan Desa Jombang dan beberapa masjid agung lainnya di seluruh wilayah Tanah Bumbu.

Dandim juga meminta kepada seluruh jajaran Babinsa agar kegiatan pendisiplinan ini dilakukan di beberapa tempat ibadah lainnya dan beberapa tempat keramain seperti pasar agar pendisiplinan masyarakat dapat optimal.

"Mari kita salang bahu-mambehu untuk menekan angka penyebaran COVID-19 dengan mematuhi anjuran pemerintah," pungkasnya.

Pewarta: Sujud Mariono

Editor : Ulul Maskuriah


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2020