Bupati Hulu Sungai Tengah (HST) H A Chairansyah didampingi Kepala Bank Kalsel dan Kepala Dinas PMD membagikan langsung Bantuan Langsung Tunai (BLT) yang bersumber dari Dana Desa (DD) di kantor Camat Barabai, Rabu (27/5).

Saat itu, ada empat desa yang menyalurkan BLT, yakni Desa Ayuang, Desa Banua Binjai, Desa Benawa Tengah dan Desa Bakapas.

Chairansyah mengatakan, pembagian BLT bersumber Dana Desa ini harus tepat sasaran dan kalau sudah ada warga yang terima BLT maka mereka tidak boleh lagi dapat Bantuan sosial (Bansos) dari Kementrian Sosial (Kemensos).

Menurutnya, BLT yang dibagikan ini untuk masyarakat kurang mampu yang berpenghasilan rendah atau tidak mencukupi.

Harapnya, semua warga kurang mampu yang terdampak COVID-19 bisa merasakan bantuan.

"Mari kita berdoa bersama agar COVID-19 ini cepat berlalu, supaya kita bisa beraktifitas seperti biasa lagi," tuntasnya.

Pewarta: M. Taupik Rahman

Editor : Gunawan Wibisono


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2020