Bank Kalsel Cabang Kandangan, Kabupaten Hulu Sungai Selatan (HSS) membagikan ratusan paket sembako untuk pensiunan dan para wartawan di HSS, penyerahan ini disaksikan Bupati HSS H Achmad Fikry, di kantor bank setempat.

Pimpinan Bank Kalsel Cabang Kandangan Aly Rizqan, di Kandangan, Senin (4/5) mengatakan, kegiatan ini merupakan kegiatan CSR Bank Kalsel untuk cabang Kandangan, sebagai bentuk kepedulian adanya dampak COVID-19.

Baca juga: Bank Kalsel Kandangan bagikan sembako gratis

"Bank kalsel ikut menyediakan paket sembako untuk 150 khusus untuk para pensiunan dan 20 paket untuk awak media," katanya, dalam penyerahan bantuan yang menerapkan protokol pencegahan COVID-19.

Dijelaskan dia, biasanya kegiatan ini rutin dilakukan dan karena kebetulan juga bertepatan dengan bulan Ramadhan dan dengan kondisi saat ini, makanya kita lakukan pada bulan Ramadhan ini.

Dengan adanya kegiatan ini diharapkan Bank Kalsel bisa membantu meringankan di situasi yang tidak menentu saat ini, dan bersama-sama berbagi serta agar Bank Kalsel bisa terus eksis dan bisa juga memberi keberkahan bagi bank kalsell itu sendiri, karyawan nya dan keluarganya.

Baca juga: Warga HSS belum terdata BLT dan kebutuhan dasar tak terpenuhi, segera melapor

Bupati HSS H Achmad Fikry, menyambut baik kegiatan Bank Kalsel dalam memberikan paket Ramadhan untuk ASN yang purna tugas, yang gajinya di Bank Kalsel dan untuk rekan-rekan wartawan yang bertugas di HSS.

Menurut dia, dalam keadaan tidak terlalu bagus sehingga kalau ada bantuan seperti ini sangat membantu, dan ini wujud kepedulian Bank Kalsel kepada nasabahnya dan rekan-rekan wartawan yang membesarkan Bank Kalsel, dan menjadi motivasi bersama-sama untuk membesarkan Bank kalsel.

Pewarta: Fathurrahman

Editor : Ulul Maskuriah


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2020