Sebanyak 10 Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) atau tahanan keluar dari Rumah Tahanan (Rutan) Kelas II Barabai. Mereka terpantau keluar dari pukul 08.00 hingga 10.00, Sabtu (1/2).

Para WBP tadi keluar memakai pakaian olahraga. Mereka bukannya kabur atau dilepas, melainkan membersihkan lingkungan sekitar Rutan di Jalan Sibli Imansyah Barabai, Hulu Sungai Tengah (HST).

Baca juga: Syech Walid pimpin Rumah Tahanan Negara Barabai, Agung pindah ke Sampit

Di dampingi petugas keamanan dan sipir, mereka mulai membersihkan parit atau got di depan bangunan Rutan.

"10 WBP itu masuk program asimilasi," kata Kepala Rutan Kelas II B Barabai, Syech Walid.

Ke 10 WBP itu, menurutnya sudah memenuhi syarat dan prosedur untuk mengikuti program asimilasi.

Baca juga: Lima narapida Rutan Barabai dapat remisi langsung bebas

Untuk bisa dimasukkan dalam program itu, pihak Rutan sudah melakukan Sidang Tim Pengamat Pemasyatakatan (TPP).

"Sebelumnya mereka kita sidang, kita panggil keluarganya. Karena memenuhi syarat yang berlaku, maka kita lakukan program ini," ungkap Walid.

Dijelaskannya, program itu juga demi mewujudkan lingkungan kerja yang bersih dan nyaman. Hal itu rupanya sudah direncanakan Walid sejak jauh hari.

Baca juga: Warga rumah tahanan kelas IIB Barabai dibuatkan KTP-Elektronik

"Kegiatan ini akan rutin kami laksanakan. Karena gotong royong adalah nilai yang harus ditanamkan kepada semua orang dalam mengerjakan pekerjaan terutama kepada warga binaan yang akan kembali ke tengah masyarakat," terang Walid.

Pewarta: M. Taupik Rahman

Editor : Imam Hanafi


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2020