Tim Futsal Wartawan Polda Kalsel berhasil mempertahankan gelar juara Turnamen Futsal Wartawan Antardesk bertajuk "PWI Adaro Cup 2019". 

Di babak final yang berlangsung di lapangan Borneo Futsal Banjarmasin pada Minggu (8/12) pagi, tim binaan dari Kapolda Kalsel Irjen Pol Yazid Fanani menundukkan lawannya Tim Pemprov Kalsel dengan skor telak 4-1.

"Alhamdulilah kami bisa meraih hasil terbaik. Juara memang sudah ditargetkan bapak Kapolda, jadi tim bermain penuh semangat di partai final," terang Kompol Untung Widodo, Manajer Tim Futsal Wartawan Polda Kalsel.

Baca juga: Tim Futsal Wartawan Polda Kalsel tembus final "PWI Adaro Cup 2019"

Menurut Untung, kekompakan menjadi kunci dalam kemenangan tahun ini. Tak hanya pemain, seluruh official juga solid mendukung sejak dalam masa persiapan sebelum turnamen hingga ke partai puncak.

"Kami berterima kasih kepada bapak Kapolda atas supportnya yang begitu luar biasa. Saya minta seluruh pemain terus berlatih sehingga eksistensi Tim Futsal Wartawan Polda Kalsel tetap menjadi yang terbaik," tutur Perwira yang berdinas di Direktorat Polisi Perairan dan Udara (Ditpolairud) Polda Kalsel itu.

Permainan tim Polda di babak final memang begitu dominan atas lawannya Tim Pemprov. Striker Rahmat Aidi jadi bintang dengan memborong tiga gol. Bahkan, di akhir turnamen, wartawan TV One ini menjadi top skor dengan koleksi 14 gol hingga membuatnya meraih sepatu emas.

Baca juga: Disdik juara futsal antarSKPD Pemkab Batola

Melenggang ke final tahun ini menjadikan Tim Futsal Polda Kalsel mencatatkan tinta emas dengan selalu berhasil menembus partai puncak untuk enam edisi turnamen terakhir sejak tahun 2011. Bahkan, menjadi juara dalam dua edisi berturut-turut (2018 dan 2019) juga jadi rekor tersendiri. Dari enam final yang dijalani pula, Tim Polda juara tiga kali dan harus menjadi runner up tiga kali.
Ketua Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Provinsi Kalimantan Selatan Zainal Helmie mengaku bersyukur turnamen kali ini berjalan lancar dan sukses.

"Tahun depan akan ada piala bergilir. Jadi gelarannya lebih bagus lagi dari sebelum-sebelumnya," jelas Helmie.

Baca juga: Tim Futsal Wartawan Polda Kalsel gilas lawan di penyisihan

Sepanjang turnamen, ungkap dia, tim pemantau bakat juga sudah melihat 30 pemain yang bakal dipanggil untuk mengikuti seleksi akhir guna pembentukan tim futsal kontingen PWI Kalsel yang berlaga di Pekan Olahraga Wartawan Nasional (Porwanas) di Malang, Jawa Timur tahun 2020 mendatang.

"Ada sejumlah wartawan muda yang permainannya cukup menonjol, semoga regenerasi di tim futsal bisa berjalan sesuai harapan. Karena cabor futsal jadi andalan Kalsel di ajang Porwanas," pungkasnya didampingi Ketua Seksi Wartawan Olahraga (SIWO) PWI Kalsel Yusnan.

Baca juga: Jalin keakraban dengan awak media, dua kapolsek ini ajak wartawan olahraga futsal dan gowes  

Pewarta: Firman

Editor : Gunawan Wibisono


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2019