Wakil Bupati Hulu Sungai Selatan (HSS) Syamsuri Arsyad membuka secara resmi lomba drumband Paman Birin Cup 3 yang dilaksanakan Kabupaten HSS sebagai tuan rumah, bertempat di Lapangan Lambung Mangkurat, Kandangan.

Ia mengatakan, kegiatan ini agar dapat dilaksanakan dengan lancar dan sukses dan rasa bangga karena drumband sudah memasyarakat dari sekolah sampai ke instansi pemerintah.

Baca juga: 19 peserta ikuti kejuaraan Parade Drum Band

"Pembinaan terhadap anggota drumband agar terus dapat dilaksanakan sehingga dapat membangun karakter generasi muda yang pekerja keras, kompak dan harmonis untuk kemajuan bangsa," katanya, saat menyampaikan sambutan Gubernur Kalimantan Selatan H Sahbirin Noor, Jum'at (15/11).

Ia juga, menyampaikan ucapan selamat berlomba untuk seluruh peserta dalam ajang Paman Birin Cup 3, dengan tetap menjunjung tinggi sportifitas dan bersemangat dalam mengikuti perlombaan.

Pelaksanaan lomba ini selama tiga hari, yaitu dari tanggal 15 hingga 18 November 2019, dengan jumlah peserta lomba sebanyak 26 tim yang berasal dari kabupaten dan  kota yang ada di Provinsi Kalsel.

Baca juga: Bupati HSS Serius Benahi Infrastruktur Olahraga

Lomba mempertandingkan Unjuk Gelar (Display) dan Kirab Parade Nusantara (Treet Parade), dengan tiga kategori peserta yakni Open, Senior dan Junior.

Adapun pelaksanaan mulai tahun 2019 ini, untuk tahun rumah akan dilaksanakan secara bergantian di kabupaten atau kota di Kalsel, dengan tujuan untuk pemerataan dan dan memberi kesempatan dan pembelajaran pada pengurus PDBI daerah dalam menggelar event kejuaraan Drum Band.

Pewarta: Fathurrahman

Editor : Imam Hanafi


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2019