Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Kota Banjarmasin menjaring tujuh bakal calon wali kota dan wakil wali kota yang sudah mengambil formulir pendaftaran untuk diusung partai tersebut pada Pilkada 2020.

Ketua PKS Kota Banjarmasin Hendra di Banjarmasin, Kalimantan Selatan, Selasa, mengatakan sejak dibuka pada 30 Oktober hingga 5 November 2019, ada tujuh bakal calon kepala daerah yang sudah mengambil formulir pendaftaran.

"Hari ini (5/11) batas akhir mereka harus mengembalikan formulir pendaftaran yang sudah diambil itu," ujarnya.
 

Hendra mengatakan, dari tujuh pengambil formulir pendaftaran itu tiga di antaranya dari internal PKS, yakni petahana Wali Kota Banjarmasin H Ibnu Sina, dirinya, dan Sekretaris DPW PKS Kalsel H Awan Subarkah yang merupakan anggota DPRD Kota Banjarmasin selama empat periode hingga kini.

Selanjutnya, kata dia, empat orang lainnya dari eksternal partai, yakni anggota DPD RI Habib Abdurrahman Bahasyim atau Habib Banua, kemudian Ketua DPD Golkar Kota Banjarmasin Hj Ananda yang juga anggota DPRD Kota Banjarmasin dan pernah menjadi ketua DPRD Kota Banjarmasin periode 2014-2019.

Selain itu, Habib Alwi Al-Nafis yang merupakan kader PKB dan terkenal sebagai ahli khitan tradisional, Ketua Lembaga Pengembangan Jasa Konstruksi (LPJK) Provinsi Kalsel Subhan Syarief.
Baca juga: PKS Banjarmasin buka penjaringan bakal calon wali kota
Baca juga: PKS dorong Wali Kota Banjarmasin maju Pilkada 2020

Menurut dia, semua nama bakal calon wali kota dan wakil wali kota yang sudah menyerahkan formulir pendaftaran tersebut akan digodok tim dari partainya hingga ditentukan beberapa nama untuk diajukan ke DPP PKS.

"Jadi keputusan akhirnya ada di DPP PKS, kita harus menaatinya," kata Hendra.

PKS pada Pemilu 2019 meraih lima kursi di DPRD Kota Banjarmasin.
Baca juga: Pertengahan Oktober PKS jaring calon kepala daerah Banjarmasin
Baca juga: Perolehan suara PKS Pemilu 2019 di Banjarmasin meningkat

Pewarta: Sukarli

Editor : Hasan Zainuddin


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2019