Kapolres Hulu Sungai Tengah (HST), AKBP Sabana Atmojo turun langsung memadamkan lahan yang terbakar di kawasan desa Desa Haur Gading dan Desa Awang Kecamatan Batang Alai Utara, Rabu (18/9) sekitar pukul 14.00 wita.

Pemadaman lahan itu turut didampingi Kabag Ops AKP Aris Munandar, Kasat Intelkam AKP Agus Sugianto, Kasat Narkoba AKP Maturidi, Kasat Reskrim Iptu Sandi dan Kapolsek Batara Iptu Antoni Silalahi.

Baca juga: Pembunuh sadis di Limpasu ternyata tidak cek kejiwaannya hampir dua tahun

Selain itu juga turut serta KBO Sat Sabhara Ipda Ajidannor, Ps Kasi Propam Aipda Puryadi, Ps Paur Subag Humas Bripka M Husaini, Tim Satgas Karhutla Polres HST, Anggota BPBD HST dan masyarakat sekitar.

Pemadaman dilalukan dengan menggunakan Mobil pemadam roda empat dan pompa mesin air.

Baca juga: Pelaku pembunuh bocah di HST dikenal kadang gila kadang waras

Kapolres menghimbau kepada masyarakat untuk membuat kanal dan embung agar persiapan menghindari kebakaran lahan.

"Kami juga enghimbau kepada masyarakat agar tidak membuka lahan dengan cara membakar karena dapat merugikan banyak orang," kata Sabana.

Dia juga memerintahkan timnya tetap menempatkan satgas karhutla untuk memonitor lokasi kebakaran.

Baca juga: Diduga gangguan jiwa, warga Limpasu bunuh anak 10 tahun
Baca juga: Inilah visi dan profil pasangan Hasyimi-Huda maju di Pilkada HST
Baca juga: Empat kandidat nyatakan maju di Pilkada HST, ada yang masih malu-malu

Pewarta: M. Taupik Rahman

Editor : Imam Hanafi


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2019