Bupati HSS H Achmad Fikry bersama KH Akhmad Syairazi melakukan peletakkan tiang pertama pembangunan Masjid Darus Sa’adah dan Musholla Syekh Khadi Ahmad, di Desa Balimau, Kecamatan Kalumpang.

Ia mengatakan, selaku pihak pemerintah daerah akan terus mendorong dan membantu proses pembangunan Masjid Darus Sa’adah dan Musholla Syekh Khadi Ahmad Balimau.

"Karena ada aturan keuangan, Insya Allah bantuan akan kami salurkan paling lambat pada bulan November 2019. Untuk masjid akan kita salurkan dana bantuan sebesar Rp350 juta, dan untuk musholla diberikan dana pembangunan sebesar Rp500 juta," katanya, saat menyampaikan sambutan, Minggu (14/7).

KH Ahmad Syairazi selaku zuriyat Datu H. Ahmad Bin H.M. As'ad atau Datu Balimau, mengatakan sangat mengapresiasi dan berterimakasih kepada Bupati HSS selaku pemerintah daerah karena telah mendukung dan membantu proses pembangunan masjid dan musholla di Balimau.

Masjid Darus Sa'adah Desa Balimau, Kecamatan Kalumpang (Fathurrahman/Dinas Kominfo HSS/Antarakalsel)

Baca juga: Guru Syairazi ajak bersyukur HSS miliki pemimpin suka bersilaturrahmi dengan ulama

Ia mendoakan, agar Bupati HSS panjang umur, diberikan kekuatan lahir dan batin untuk memimpin dan mengayomi warga HSS sehingga menjadikan Kabupaten HSS yang subur, makmur, adil dan aman.

Berdasakan penjelasan Kepala Desa Balimau, Masjid Darus Sa’adah merupakan masjid tertua yang ada di Kabupaten HSS, ssianya 18 tahun lebih tua dari Masjid Agung Taqwa yang berada di Kecamatan Kandangan.

"20 tahun lebih tua dari Masjid As Su’ada atau Masjid Baangkat di Kecamatan Simpur, dan tujuh tahun lebih tua dari Masjid Agung Al-Karomah Martapura Kabupaten Banjar," katanya. 

Untuk menjaga kelestarian bangunan Masjid Darus Sa’adah, maka rencananya akan dilakukan renovasi sekaligus perluasan masjid ditandai prosesnya dengan peletakan tiang pertama renovasi dan perluasan Masjid Darus Sa’adah sekaligus pembangunan Musholla Syekh Khadi Ahmad yang berjarak tak jauh dari lokasi masjid.

Musholla Syekh Khadi Ahmad dibangun dengan tujuan nantinya akan difungsikan sebagai tempat sholat peziarah, majelis dan kegiatan keagamaan warga sekitar serta tempat istirahat para peziarah yang berkunjung.

Baca juga: Pemkab HSS terus giatkan gerakan Shalat Subuh berjamaah

Peletakan tiang pertama Masjid Darus Sa'adah dan Musholla Syekh Khadi Ahmad (Fathurrahman/Dinas Kominfo HSS/Antarakalsel)

 

Renovasi masjid ini  juga untuk menjaga kelestarian bangunan Masjid Darus Sa’adah, sehingga renovasi diupayakan untuk tidak menghilangkan ciri khas dari masjid tersebut.

"Masjid yang akan kita bangun ini, semegah dan sebagus apapun hasilnya nanti, kami tetap akan mempertahankan konsep peninggalan-peninggalan bersejarah yang ada di masjid ini sehingga menjadi daya tarik tersendiri untuk masjid," katanya.

Adapun dana yang dibutuhkan untuk pembangunan masjid Darus Saadah ini berjumlah Rp2.4 milyar, dan untuk Musholla Syekh Khadi Ahmad Balimau Datu berjumlah Rp700 juta.

Bagi yang ingin memberikan bantuan atau donasi untuk pembangunan masjid dan musholla bisa datang langsung ke Panitia di Desa Balimau di Masjid Darus Sa’adah atau hubungi akun media sosial Balimau Rasap atau bisa transfer melalui Rekening Bank Kalsel 008.03.01.23099.7 atas nama Mesjid Darussa’adah.

Peletakan tiang pertama Masjid Darus Sa'adah dan Musholla Syekh Khadi Ahmad (Fathurrahman/Dinas Kominfo HSS/Antarakalsel)

Pewarta: Fathurrahman

Editor : Imam Hanafi


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2019