Kandangan,  (Antaranews Kalsel)  - Wakil Bupati (Wabup)  Hulu Sungai Selatan (HSS)  Syamsuri Arsyad menerima tamu dari Kurir Sedekah Sahabat HSS, bertempat di ruang kerja Wabup. 

Perwakilan kurir sedekah sahabat HSS Syahronie Ejien, di Kandangan,  Jum'at (1/2), mengatakan menemui Wabup adalah meminta bimbingan dan arahan, untuk mendirikan sebuah yayasan.
 
Wabup HSS Syamsuri Arsyad (Fathurrahman/Protokol Kehumasan Setda HSS/Antarakalsel)


Baca juga: Wabup HSS : Menuntaskan masalah kemiskinan menjadi tanggung jawab bersama

"Tujuan mendirikam yayasan ini untuk membantu pemerintah mengatasi kemiskinan, agar kedepannya bisa bersinergi dengan pemerintah," katanya.

Dijelaskan dia,  bagi yang ingin ikut berpartisipasi menyumbang atau mengumpul dana melalui Kurir Sedekah Sahabat bisa menghubungi dirinya,  Syahronie Ejien di nomor Hp 0852-4826-5009.
 
Silaturrahmi Wabup HSS dengan Kurir Sedekah Sahabat HSS (Fathurrahman/Protokol Kehumasan Setda HSS/Antarakalsel)


Baca juga: Wabup HSS minta ASN agar terus berinovasi

Wabup HSS Syamsuri Arsyad,  mengatakan beliau menyambut baik dan sangat mendukung kegiatan-kegiatan positif seperti ini, karena sekarang banyak anak muda klub-klub motor yang kumpul-kumpul tidak karuan.

Menurut dia,  dari pada uangnya dihabiskan tidak jelas lebih baik membuat gerakan atau komunitas yang positif dan berguna untuk semua orang, dan ia akan ikut mensosialisasikan kegiatan yayasan ini yang pemikirannya sama dengan dirinya. 

Pewarta: Fathurrahman

Editor : Hasan Zainuddin


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2019