Kandangan, (Antaranews kalsel) - Setelah menghadiri peringatan Hari Jadi Kecamatan Daha Barat, Bupati HSS H Achmad Fikry didampingi Wakil Bupati HSS Syamsuri Arsyad menyerahkan bantuan untuk Pembangunan Langgar Baiturrahim Desa Sungai Balum, Kecamatan Daha Selatan.

Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika(Kominfo) HSS Hendro Martono, di Sungai Balum, Selasa (7/1), mengatakan jumlah bantuan yang diserahkan oleh Bupati HSS sebesar Rp21.500.000, dan diserahkan langsung saat panitia pembangunan sedang melakukan pencarian dana di pinggir jalan.

Penyerahan bantuan dari Pemkab HSS (Fathurrahman/Dinas Kominfo HSS/Antarakalsel)

"Bantuan tersebut merupakan bantuan dari Pemerintah Kabupaten (Pemkab) yang digalang melalui para kepala Satuan Perangkat Kerja Daerah (SKPD) di lingkup Pemkab HSS," katanya.

Dijelaskan dia, bantuan tersebut sebagai perhatian dan dukungan Pemkab HSS dalam mewujudkan Kabupaten HSS yang agamis, sehingga kehidupan dalam suasana keagamaan dirasakan hingga ke pelosok wilayah HSS.

Penyerahan bantuan dari Pemkab HSS (Fathurrahman/Dinas Kominfo HSS/Antarakalsel)

Pihak Panitia Pembangunan Langgar Baiturrahim, menghaturkan berterima kasih kepada Bupati HSS, dan turut mendo'akan untuk Kabupaten HSS agar selalu selalu dalam keberkahan

Turut berhadir, Letkol Infanteri Suhardi Aji Sriwiyanto, para kepala SKPD, Camat Daha Selatan H Akhmad Sapuan, panitia pembangunan dan warga setempat.

Pewarta: Fathurrahman

Editor : Ulul Maskuriah


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2019