Kandangan, (Antaranews Kalsel) - Jajaran Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Hulu Sungai Selatan (HSS) berziarah ke makam para pendiri Kabupaten HSS serta makam pembina dan Ketua Korpri Kabupaten HSS periode terdahulu.

Kepala Bagian Protokol dan Kehumasan Setda HSS Eko Harjidi Putra, di Kandangan, Kamis (29/11), mengatakan Ziarah tersebut dilakukan usai pelaksanaan apel peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke 47 Korpri Tahun 2018, rombongan dipimpin oleh Bupati HSS H Achmad Fikry didampingi oleh Wakil Bupati Syamsuri Arsyad.

Ziarah ke makam para pendiri Kabupaten HSS serta makam pembina dan Ketua Korpri
Kabupaten HSS periode terdahulu. (Fathurrahman/Protokol Kehumasan HSS/Antarakalsel)

Baca juga: Aliran listrik terpenuhi Bupati HSS ajak warga Tumingki giat beribadah

"Di tiap makam yang dikunjungi, telah dihadiri pula oleh para pejabat administrator dan pejabat pengawas dari beberapa SKPD di lingkup Pemerintah Kabupaten HSS," katanya.

Dijelaskan dia, ziarah dimulai pada pukul 09.00 Wita mengunjungi makam H Asnawi Jumberi yang terletak di Desa Amawang Kanan, Kandangan, berturut-turut, ziarah dilanjutkan ke makam H A Gafuri, Kelurahan Kandangan Barat, makam H M Arlandi Desa Gambah Luar.

Selanjutnya, makam H A Yunani di Kelurahan Kandangan Kota, makam H Kasyful Anwar, di Desa Karang Jawa Muka, makam H Darham Hidayat, di jalan Brigjend H M Yuseri, dan diakhiri di makam H Saidul Hudarie di Kelurahan Jambu Hilir.
 

Ziarah ke makam para pendiri Kabupaten HSS serta makam pembina dan Ketua Korpri
Kabupaten HSS periode terdahulu. (Fathurrahman/Protokol Kehumasan HSS/Antarakalsel)

Baca juga: Peringati HUT Korpri Bupati HSS kunjungi para purna tugas

Dalam ziarah, di tiap makam dilakukan do’a bersama, baik dipimpin oleh KH Muchyar Dahri maupun KH Asnawi Sihabuddin dan kegiatan ziarah seperti ini merupakan kegiatan rutin tahunan yang dilaksanakan dalam rangka memperingati HUT Korpri.

Ditambahkan dia, ziarah ke makam para pendiri Kabupaten HSS serta makam pembina dan Ketua Korpri Kabupaten HSS periode terdahulu ini merupakan bentuk penghormatan kepada orang-orang yang telah berjasa bagi Bumi Antaludin.

Pewarta: Fathurrahman

Editor : Imam Hanafi


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2018