Barabai, (Antaranews Kalsel) - Tim gabungan Karhutla Hulu Sungai Tengah (HST) yang terdiri dari Koramil 1002-02/Ilung bersama anggota Polsek Batara dan BPBD HST serta masyarakat berhasil memadamkan kebakaran lahan di Desa Kabang Lok Lahat di Kecamatan Limpasu.

Danramil 1002/Ilung Kapten Arh Sulasito, Sabtu (22/9) di Ilung menyampaikan titik api ditemukan pada koordinat -24868 4048 653 S 115.5090 56091 E. seluas kurang lebih 1,2 Hektar milik warga Kabang yang bernama Murdin.

"Lahan yang terbakar itu dari keterangan pemilik rencananya akan digunakan untuk membuka lahan pertanian," katanya.

Menurutnya Tim Gabungan Karhutla setibanya di lokasi kebakaran langsung memadamkan api dengan alat manual sampai api dipastikan padam total.

Beruntung dengan sigap Tim Gabungan yang juga dibantu masyarakat berhasil memadamkan dan tidak menjalar ke lahan lain disekitarnya.

Danramil juga memberikan himbauan kepada warga masyarakat agar tidak lagi membakar lahan yang akan digunakan untuk pertanian.

Karena selain melanggar hukum dan sanksi yang berat, asap yang ditimbulkan juga menggangu kesehatan bahkan berbahaya bagi penerbangan.

Pewarta: M. Taupik Rahman

Editor : Ulul Maskuriah


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2018