Banjarmasin, (Antaranews Kalsel) - Gubernur Kalsel, H Sahbirin Noor bersama ratusan prajurit dan keluarga besar Rindam VI/Mulawarman, serta jamaah Masjid Atarbiyah larut dalam kekhusyuaan zikir dan shalawat  dipimpin  Ustadz KH Muhammad Arifin Ilham,  di Masjid Atarbiyah Rindam VI/Mulawarman, Sabtu (19/5). 

Dalam sambutannya, Gubernur mengatakan,  bahwa dirinya dan para jamaah bersyukur bisa tergerak hati untuk berhadir dalam majelis zikir ini.

“Alhamdulillah, kita bersyukur  dapat menjalankan ibadah puasa dan bisa berhadir di majelis zikir ini” ucapnya.

Menurut Paman Birin, bulan suci Ramadhan ini, merupakan kesempatan  untuk memperbaiki kualitas keimanan dan ketakawaan kepada Allah SWT.
"Di bulan ini , kita belajar menahan hawa nafsu, dari makanan, minuman, amarah, dan lain sebagainya," katanya.

Selain itu juga di bulan ini, banyak waktu dan kesempatan untuk mempertebal keimanan ketakwaan dengan melaksanakan berbagai amal ibadah maupun amal shaleh. Dengan harapan, diakhir bulan nanti, kita semua bisa kembali dalam keadaan fitrah.
. (Antaranews Kalsel/Humpro kalsel)

“Bulan Ramadhan ini, kesempatan bagi kita untuk memperbaiki kualitas diri kita. Kemudian, kita berharap, kita dapat kembali fres, kembali segar, kembali dalam keadaan yang fitri, sehingga dapat dengan baik dan mudah memulai bekerja atau beraktifitas dan menjalani kehidupan” tambahnya.

Sementara itu, Danrindam VI/Mulawarman, Iwan MZ mengatakan bahwa Tausiyah Ramadhan ini merupakan kegiatan yang dilaksanakan untuk mengisi bulan suci Ramadhan.

Dengan dilaksanakannya tausiyah Ramadhan ini, Iwan berharap dapat memperkokoh keimanan dan ketakwaan kepada Allah Swt, mempererat persatuan dan kesatuan, menanamkan nilai akhlak mulia, nilai kebajikan dan keshalehan.

Selanjutnya, Ustadz KH Muhammad Arifin Ilham memimpin zikir bersama ini, para jamaah terlihat larut dalam kekhusyu’an, bahkan ada banyak yang meneteskan air mata. 
 
. (Antaranews Kalsel/Humpro kalsel)

Dalam kesempatan ini pula, Ustadz Arifin Ilham mendo’akan pelaksanaan pilpres damai, Pilkada damai, persatuan dan kesatuan tetap terjaga, serta dalam Pilkada atau Pilpres nantinya, akan terpilih pemimpin yang amanah. Humas Pemprov Kalsel

Pewarta: .

Editor : Ulul Maskuriah


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2018