Jakarta (ANTARA News) - Tim tenis putri U14 Indonesia akhirnya memenangkan laga terakhir di fase grup kualifikasi Kejuaraan Dunia Tenis Junior (World Junior Tennis Championship/WJTC) zona Asia/Oseania G14 di Thailand, Rabu.

Berdasarkan laman tournamentsoftware, yang dipantau di Jakarta, tim Indonesia dalam pertandingan kualifikasi WJTC putri zona Asia/Oseania yang dihelat di stadion tenis AG 98, Muangthong Thani, Nonthaburi, Thailand pada hari Rabu ini, Indonesia akhirnya bisa memperoleh kemenangan pertamanya di Grup D.

Kemenangan yang diperoleh Indonesia tepat ketika pertarungan terakhir di fase grup ini, dicetak tim Merah Putih dari Uzbekistan dengan skor tipis 2-1.

Indonesia terlebih dulu bisa mencetak poin melalui tunggal pertama Komang Gina Kusuma Dewi yang menumbangkan Omina Valikhanova 6-4, 7-6 (3). Akan tetapi tim Merah Putih harus kehilangan poin usai tunggal kedua Samantha Edison ditumbangkan Farida Marimova 2-6, 3-6.

Kemenangan Indonesia akhirnya didapatkan di partai terakhir pasangan Komang Gina Kusuma Dewi/Diah Ayu Novita Yosri Saputri mampu melumat Farida Marimova/Maftunabonu Kakhramonova dengan skor 6-2, 6-3.

"Kemenangan hari ini menempatkan Indonesia di urutan ketiga dalam grup D yang besok akan main di play off peringkat 9-16 melawan Lebanon," kata Pelatih tim tenis putri U-14 Indonesia Martin Setiawan dalam keterangan PP Pelti.

Menurut Martin, hasil dari pertandingan melawan Uzbekistan ini kembali memberikan pengalaman bertanding yang berharga pada tim Indonesia yang menurutnya sudah semakin baik dalam permainan.

"Gina sempat mendapatkan perlawanan sengit dari lawan tapi dengan kegigihan, dia bisa mengatasinya. Samantha masih bermain kurang lepas dan lawan memang bagus. Ganda Gina/Dyah bermain cantik, mengombinasikan pertahanan dan menyerang dari baseline, membuat lawan frustasi. Semoga kemenangan hari ini menambah percaya diri tim Indonesia di pertandingan berikutnya," ujar Martin.

Dengan hasil ini, Indonesia bermain di babak playoff pool 9-16 (kelompok peringkat 3 dan 4 di fase grup) dan akan melawan Lebanon sebagai lawan pertama di babak yang akan memainkan sistem gugur ini.

"Playoff lawan Lebanon peluangnya besar kita bisa menang. Untuk target kita ingin peringkat sembilan di WJTC G14 ini," kata Kepala Bidang Hubungan Masyarakat (Humas) PP Pelti, Wynne Prakusya, melalui pesan singkatnya.

Untuk mencapai peringkat sembilan, Indonesia harus terus memperoleh kemenangan hingga akhir babak playoff atau sejumlah tiga pertandingan. Sementara bagi yang di akhir babak kualifikasi berada di peringkat 15-16, harus menjalani laga pra kualifikasi terlebih dulu untuk masuk ke WJTC.

Dalam kualifikasi WJTC zona Asia/Oseania ini, hanya ada empat tim terbaik akan menjadi wakil Asia/Oseania dalam babak final WJTC (U14) yang biasanya jatuh pada bulan Agustus.

Sementara Indonesia, tidak mungkin bisa mewakili zona Asia/Oseania dalam WJTC tahun 2018 ini, karena Indonesia maksimal hanya bisa finis di peringkat sembilan dalam kualifikasi WJTC zona Asia/Oseania ini.

Editor: Tasrief Tarmizi

Pewarta: Ricky Prayoga

Editor : Ulul Maskuriah


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2018