Barabai, (AntaraNews Kalsel) - Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Kabupaten Hulu Sungai Tengah terpaksa menghentikan sementara suplay air bersih ke pelanggan.

Menurut Kepala Bagian Teknik PDAM HST Hermani di Barabai, Senin mengatakan, pemberhentian suplay air sementara tersebut karena akan dilaksanakan Pencucian reservoir.

"Pencucian reservoir itu terdapat pada instalasi pengolahan air bersih yang ada di Kota Barabai," katanya.

Dia menghimbau agar masyarakat Barabai pelanggan PDAM mempersiapkan persediaan air dengan mengisi tandon atau kolam pemandian secara penuh.

"Pembersihan akan kami lakukan pada hari Selasa tanggal 14 Nopember 2017 mulai pukul 08.00 Wita sampai dengan selesai," katanya.

Hermani meminta maaf dan berharap agar masyarakat dapat memakluminya karena sedikit mengganggu kenyamanan pelanggan dalam memperoleh air.

Terkait macetnya suplay air ke Desa Pagat Batu Benawa, Komplek Guntur, Kayu Bawang, Batali dan Barabai sekitarnya beberapa hari yang lalu Dia juga menjelaskan bahwa sedang ada perbaikan pipa.

"Penyebabnya adalah karena sedang ada pembangunan jembatan Desa Pagat Batu Benawa  yang mengakibatkan sebagian tanahnya longsor, jadi juga terpaksa kami hentikan sementara suplay airnya," katanya.

Ditambahkannya para teknisi sudah di lapangan untuk memperbaiki dan secepatnya akan pulih kembali pendistribusian air bersih.

Pewarta: M. Taupik Rahman

Editor : Muhammad Taufikurrahman


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2017