Barabai, (AntaraNews Kalsel) - Pangdam VI Mulawarman Mayor Jenderal Sonhadji beserta jajaran melakukan kunjungan kerja  dan silaturahmi ke Kabupaten Hulu Sungai Tengah (HST).


Bertempat di Pendopo Bupati HST Selasa malam,  Rombongan Pangdam disambut langsung oleh Wakil Bupati HST H A Chairansyah bersama seluruh jajaran FKPD dan SOPD lingkup Pemkab HST.

Dalam sambutannya Wabup menyampaikan merasa tersanjung dengan kedatangan Pangdam ke kabupaten HST sekaligus menginap di Bumi Murakata yang suasananya sejuk, aman dan damai.

Dia juga memaparkan kondisi geografis, pertumbuhan ekonomi serta mata pencaharian utama masyarakat HST yang mayoritas bertani dan berkebun.

"Kami juga mempunyai komitmen tidak akan menambang batubara meskipun berpotensi dan tidak akan bertanam kelapa sawit," ungkapnya.

Mendengar hal tersebut Pangdam VI Mulawarman Mayjend Sonhadji sangat salut akan kebijakan HST yang tidak mengeksplorasi sumber daya alamnya.

"Kami jajaran TNI siap mendukung kebijakan Pemkab HST dalam membangun pertanian untuk kesejahteraan masyarakat yang selaras dengan program dari Pemerintah Pusat," katanya.

Selain itu, Pangdam juga berharap dalam menghadapi tahun-tahun politik ini, anggotanya untuk dapat benar-benar bersikap netral sebagai TNI.

"Jangan sampai TNI terlibat politik praktis dan tergiur menjadi tim sukses atau pendukung salah satu Parpol dengan iming-iming yang ditawarkan oleh Politisi," katanya.

Pewarta: M. Taupik Rahman

Editor : Muhammad Taufikurrahman


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2017