Kandangan, (Antaranews Kalsel) - Bupati Kabupaten Hulu Sungai Selatan (HSS), H Achmad Fikry kembali meraih dua penghargaan sekaligus tingkat nasional di ajang Peringatan Hari Anak Nasional 2017.

Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika HSS, Hendro Martono, di Kandangan, Minggu (23/7) mengatakan, penghargaan yang diraih bupati yaitu  Penganugerahan  Kabupaten layak anak (KLA)  2017 dan penghargaan percepatan cakupan pemberian akta kelahiran anak 2017.

"Bupati menerima penghargaan yang diserahkan langsung oleh Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPPA) Republik Indonesia (RI) Yohana Susana Yembise,"katanya.

Penyerahan penganugeraan penghargaan itu diserahkan dalam rangkaian kegiatan peringatan Hari Anak Nasional 2017 di Ballroom Hotel Swiss-Bel, Pekanbaru, Riau, Sabtu (22/7).

Menteri PPPA RI, Yohana Susana Yembise mengatakan, dalam penilaian KLA, kementerian PPPA RI membagi penilaian ke dalam kriteria berdasarkan tingkat hierarki hukum dan kebijakan daerah yang dibuat.

Menurut dia, Kriteria keberhasilan yang dicapai dalam tingkat Pratama, tingkat Madya, tingkat Nindya dan tingkat Utama saat memberikan sambutan dalam saat penyerahan penganugeraan penghargaan dalam peringatan Hari Anak Nasional 2017 .

"Penghargaan yang diberikan bukanlah tujuan akhir, hendaknya dengan adanya penghargaan kepada para pimpinan daerah bupati, walikota, gubernur harus menjadikannya motivasi,"katanya.

Diharapkan dia, dengan penghargaan ini, para pimpinan daerah harus tertantang dan lebih memperhatikan secara serius dalam pemenuhan dan perlindungan anak  di wilayahnya masing-masing.

Bupati HSS H Achmad Fikry mengatakan, atas nama Pemerintah Kabupaten HSS merasa bersyukur atas peraihan dua penghargaan tingkat nasional baik KLA 2017 untuk kategori Pratama dan percepatan cakupan pemberian akta kelahiran anak 2017

"Apresiasi tingkat pusat atas kinerja yang ditunjukkan Pemkab HSS ini nantinya akan memberikan motivasi untuk memberikan pelayanan terbaik untuk masyarakat,"katanya.

Ditambahkan dia, keberhasilan daerah dalam pemberdayaan perempuan dan perlindungan anak bukan semata-mata kerja Pemkab HSS, tetapi hasil dari kerjasama semua pihak terutama partisipasi masyarakat yang aktif untuk membangun generasi penerus bangsa.

Diperolehnya dua penghargaan ini, menambah deretan koleksi penghargaan tingkat nasional untuk Pemkab HSS yang sebelumnya meraih penghargaan Pastika Parahita untuk bidang kesehatan, penghargaan Manggala Karya Kencana Ketua Tim Penggerak Pembinaan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) HSS, Hj Isnaniah Achmad Fikry dalam bulan ini juga.

Pewarta: Fathurrahman

Editor : Fathurrahman


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2017