Banjarbaru, (Antaranews Kalsel) - Wakil Ketua I TP  PKK Kota Banjarbaru Eny Apriyati Darmawan Jaya meresmikan Kampung KB dimana sebelumnya semua Kampung KB telah dicangankan oleh Wali Kota Banjarbaru H Nadjmi Adhani beberapa waktu lalu di Jalan Merbabu Kelurahan Kemuning Kecamatan Banjarbaru Selatan, Senin. 

Kawasan Kampung KB di Jalan Merbabu Kelurahan Kemuning ini adalah yang ke tiga yang telah diresmikan dimana sebelumnya di Jalan Kuranji dan Kampung KB di Jalan Ramania Kelurahan Loktabat Utara.

Pada peresmian Kampung KB di Jalan Merbabu Kelurahan Kemuning Kecamatan Banjarbaru Selatan, Kepala Dinas Pengendalian Penduduk Keluarga Berencana Pemberdayaan Masyarakat Perempuan dan PA, Hj Puspa Kencana MP, Camat Banjarbaru Selatan, Abdul Basid MM, Lurah Kemuning Fajar saat memotong untaian melati sebagai tanda diremikannya Kampung KB di Jalan Merbabu Kelurahan Kemuning Kecamatan Banjarbaru Selatan.

Usai kegitan peresmian Kampung KB Wakil Ketua I TP  PKK Kota Banjarbaru Eny Apriyati Darmawan Jaya lansung menuju ke Aula Kelurahan Kemuning untuk membuka kegitan Sarasehan Updating Pendataan Keluarga Tahun 2017.

"Mengingat sangat  pentingnya data hasil pemutakhiran data keluarga ini, maka sudah selayaknya kita mempersiapkan pelaksanaan pendataan ini secara matang baik dari mulai perencanaan, pelaksanaan dan pelaporan sehingga data keluarga yang kita hasilkan menjadi data yang mempunyai validitas yang baik," kata  Eny Apriyati Darmawan Jaya.

Eny Apriyati Darmawan Jaya menambahkan maksud dan tujuan dari sarasehan ini adalah agar diperolehnya atau tersajinya data basis keluarga, anggota keluarga dan individu yang memberikan gambaran secara tepat dan menyeluruh keadaan di lapangan sampai ketingkat keluarga tentang hasil-hasil pelaksanaan program  Keluarga Berencana Nasional yang dapat digunakan untuk kepentingan opersional langsung dilapangan.

Menghasilkan data dan informasi dan penetapan kebijaksanaan, perencanaan, pengendalian dan penilaian oleh pengelola dan pelaksana disemua tingkatan./f

Pewarta: Yose Rizal

Editor : Asmuni Kadri


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2017