Pelaihari, (Antaranews Kalsel) -  Pemerintah Kabupaten Tanah Laut, Kalimantan Selatan membuat Rest Area atau tempat istirahat di sekitar Patung Sapi kawasan Gunung Kayangan Pelaihari.


Salah satu pengunjung Rest Area Rini mengatakan, sangat bagus dibangunnya Rest Area di sekitar Gunung Kayangn tersebut.

"Tempatnya cukup sejuk dan indah, apalagi ditambah dengan tersedianya warung minuman membuat kita betah istirahat," ucapnya.

Terpisah, Bupati Tanah Laut H Bambang Alamsyah mengatakan, dipilihnya kawasan Gunung Kayangan sebagai Rest Area karena memiliki daya tarik wisata yang cukup potensial.

"Kalau kawasan ini dikembangkan secara maksismal, maka akan menjadi potensi wisata yang luar biasa," terangnya.

Diutarakannya, kedepan wisata Gunung Kayangan menjadi salah satu unggulan wisata bagi Bumi Tuntung Pandang.

"Untuk melengkapi Rest Area tersebut dalam waaktu dekat akan kita bangunkan mushola dan toilet portable," demikian tegasnya.

Pewarta: Arianto

Editor : Ulul Maskuriah


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2017