Sekretaris Daerah Kabupaten Hulu Sungai Utara (HSU) Provinsi Kalimantan Selatan Adi Lesmana, menjadi salah satu penerima anugerah Kak Seto Award 2024. 

Sekda mengatakan, pemberian penganugerahan ini merupakan suatu tantangan bagi kita untuk selalu memberikan sosialiasi melewati SKPD SKPD tentang bahayanya penyalah gunaan narkoba kepada masyarakat, remaja yang di Kabupaten Hulu Sungai Utara.

"Saat ini semua SKPD mempunyai program masing-masing untuk mengatasi serta mensosialisasikan bahaya narkoba di Kabupaten HSU," katanya, dilaporkan Kamis.

Penghargaan itu didapat melalui kategori Tokoh Inspiratif Tokoh Inspiratif Pendukung Pembentukan Kabupaten Hulu Sungai Utara Anti Narkoba.

Dikatakan, penghargaan diserahkan langsung Ketua Lembaga Perlindungan Anak Indonesia (LPAI), Seto Mulyadi, kepada Sekretaris Daerah Kabupaten Hulu Sungai Utara di Aula Jananuraga Mapolres HSU Rabu(18/9).

Adi lesmana mengharapkan dengan adanya program disemua SKPD tentang bahayanya narkoba, maka sedini mungkin dapat kita antisipasi berbagai dampak negatif yang ditimbulkan oleh peredaran dan penyalahgunaan narkoba baik itu melalui sosialisasi ke masyarakat dan remaja di HSU.

"Ayo selamatkan generasi muda dari bahaya narkoba, mudah-mudahan anak-anak kita, remaja kita dan masyarakat kita dijauhkan dari penyalahgunaan narkoba". Harap sekda

Pewarta: Tim Redaksi

Editor : Imam Hanafi


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2024