Pelaihari, (Antaranews Kalsel) - Mobil Honda Jazz nomor polisi DA 8249 LA kemudikan M Yudi, warga Desa Asam-Asam, Kabupaten Tanah Laut,  mengalami kecelakaan, di Jalan A Yani Kilometer 33, Desa Ujung, Bati-Bati, Minggu (15/1).


Kecelakaan yang menyebabkan mobil Honda Jazz tersebut ringsek setelah bertabrakan dengan mobil dumptruk nomor polisi  H 1988 DA dikemudikan Haryanto.

Dari informasi dihimpun, kecelakaan tersebut terjadi diduga akibat Honda Jazz dikemudikan M Yudi terlalu kencang saat melintas  Jl A Yani Kilometer 33, Desa Ujung, Bati-Bati dalam keadaan licin akibat diguyur hujan.

Untungnya, dalam kecelakaan tersebut tidak ada korban  meninggal, namun kedua sopir sempat dirawat di Puskesmas terdekat.

Sementara mobil dumptruk dikemudikan Haryanto hanya mengalami pecah kaca bagian depan dan penyok di bagian kabin samping kanan.

Saksi mata Adan mengatakan, kecelakaan terjadi saat kondisi jalanan licin karena diguyur hujan lebat.

“Dalam kecelakaan itu tidak ada  korban jiwa, namun kedua sopir mengalami luka lecet dan langsung dibawa ke Puskesmas,” ungkapnya.

Terpisah, Kasat Lantas Polres Tanah Laut AKP Raindhard Maradona ketika dikonfirmasi membenarkan kejadian tersebut.

“Beruntung dalam kejadian itu  tidak ada korban jiwa, namun kerugian materi ditaksir mencapai ratusan juta rupiah,”terangnya.

Raindhard Maradona mengimbau,  kepada pengguna jalan di kawasan Bati-Bati agar mematuhi marka jalan dan tidak saling mendahului,  mengingat kawasan tersebut cukup rawan kecelakaan lalu lintas.

Pewarta: Arianto

Editor : Imam Hanafi


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2017