Marabahan, (Antaranews Kalsel) - Tim Penggerak PKK Kabupaten Barito Kuala (Batola), Kalimantan Selatan  menyelenggarakan Lomba Cipta Menu Pangan Beragam, Bergizi, Seimbang dan Aman (B2SA) serta Lomba Masak Ikan, Senin (28/11).


Lomba dilaksanakan di Aula Kantor Bupati Batola tersebut diikuti Tim Penggerak PKK Kecamatan Se-Batola.

Saat membuka kegiatan, Ketua TP-PKK Batola Hj Noormiliyani AS Hasanuddin Murad mengharapkan, lomba tersebut  dapat menjadi wahana TP-PKK kecamatan dan desa dalam mengolah menu makanan yang benar-benar variatif, beragam, bergizi serta seimbang.

Selain itu, mantan Ketua DPRD Provinsi Kalsel itu mengharapkan, menu yang ditampilkan peserta hendaknya diterapkan kepada masyarakat di daerah masing-masing melalui kegiatan Posyandu.

“Tujuan kita melalui lomba ini masing-masing wilayah dan desa selain mampu menampilkan makanan yang variatif dan beragam juga bisa diterapkan kepada masyarakat pada pelaksanaan posyandu,” tekannya.

Saat membuka lomba, isteri Bupati Batola H Hasanuddin Murad itu mengharapkan, melalui Lomba Cipta Menu Pangan B2SA dan Lomba Masak Ikan Tahun 2016 ini mampu mendorong terwujudnya peningkatan kualitas konsumsi pangan keluarga.

“Saya juga berharap lomba tersebut dapat menambah dan memperkaya variasi hidangan menu masakan di dalam keluarga dan  sekaligus mendorong terciptanya beraneka bentuk pangan lokal,” ucapnya.

Diutarakannya, apabila dikelola dengan baik bisa menjadi sumber usaha yang dapat menambah pendapatan keluarga.

Mengingat, lanjutnya, Batola dikenal kaya potensi sumber daya alam dapat dimanfaatkan dengan cara mengolahnya menjadi beragam makanan dan minuman sehat,bergizi, minimal untuk memenuhi kebutuhan pangan keluarga.

Oleh karenanya, dalam kesempatan itu, anak almarhum Gubernur Kalsel periode 1963-1969 H Aberani Sulaiman berharap,  seluruh hasil olahan yang disajikan dan diperlombakan hendaknya diterapkan sebagai menu masakan dan minuman dari Batola.

“Harapan saya menu-menu istimewa ini nantinya dapat lebih dikembangkan, diolah dan dikemas dengan bagus untuk menarik selera konsumen dengan nilai ekonomis, sehingga menjadi sumber peningkatan kesejahteraan keluarga, khususnya pengurus PKK dan para kader PKK kecamatan, desa dan kelurahan di seluruh wilayah Batola,” harapnya.

Usai membuka, Noormiliyani didampingi pengurus TP-PKK dan organisasi wanita lainnya berkenan meninjau seluruh menu makanan yang ditampilkan para peserta sembari berbincang-bincang serta mencicipinya.   

Pewarta: Arianto

Editor : Hasan Zainuddin


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2016