Komite Olahraga Masyarakat Indonesia (Kormi) Kabupaten Tapin, Kalimantan Selatan menginginkan rekor MURI pada 2024, setelah sukses menggelar jalan sehat yang menjaring peserta sebanyak 10.758 orang dalam rangka Hari Jadi Tapin ke 58 tahun.

Penjabat Bupati Tapin Syarifuddin mengatakan rekor tersebut sangat memungkinkan didapatkan oleh Kormi mengingat dua tahun berturut-turut sebelumnya angka peserta mencapai 10 ribu orang.

"Ketua Kormi sudah mencanangkan, harapan kita bisa mendapatkan rekor MURI, minimal 10 ribu peserta sudah dapat lah rekor MURI," ungkapnya di Rantau, Senin.

Syarifuddin mengungkapkan apabila haltersebut bisa didapatkan maka merupakan prestasi yang membanggakan bagi masyarakat Tapin.

"Ini akan menjadi hal yang membanggakan bagi kita dan masyarakat kita," ujarnya.

Ketua Kormi Tapin Midpay mengatakan pihaknya yakin bisa mendapatkan rekor Indonesia pada ajang jalan sehat yang rutin digelar setiap tahun tersebut.

"Semoga bisa terus kita laksanakan. 2024 nanti kita pecahkan rekor MURI, 10 ribu peserta itu bisa mendapatkan rekor nasional," ujarnya.

Keberhasilan Kormi Tapin tmemboyong masyarakat mengikuti jalan sehat dengan peserta sebanyak itu dengan cara menawarkan beragam berhadiah, dengan tujuan membudayakan masyarakat hidup sehat.

"Tujuan besar kita yaitu mengajak masyarakat untuk olahraga dan mengolahragakan masyarakat," ungkapnya.
 

Pewarta: M Fauzi Fadillah

Editor : Imam Hanafi


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2023