Pengurus dan relawan Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Banjar, Kalimantan Selatan membantu masyarakat yang tengah mengalami kekeringan dan kekurangan air bersih akibat musim kemarau.
COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2023
"Musim kemarau ini, banyak warga yang kekurangan air bersih karena air sumur mereka kering sehingga kami bantu penyediaannya," ujar Ketua PMI Kabupaten Banjar Said Idrus Al-Habsy di Martapura, Senin.
Menurut Said yang juga menjabat Wakil Bupati Banjar, kesiapan PMI membantu masyarakat ditandai apel bersama memperingati HUT ke-78 PMI yang digelar di Stadion Mini Barakat Martapura, Minggu (17/9).
Said yang bertindak selaku inspektur upacara menyampaikan sambutan
Ketua Umum PMI RI Muhammad Yusuf Kalla terkait program utama PMI selama musim kemarau yakni membantu masyarakat.
"Program yang telah dijalankan PMI di seluruh Indonesia termasuk di Kabupaten Banjar yakni membantu masyarakat yang tengah dilanda kekeringan dan kesulitan air bersih," ucap Said Idrus.
"Membantu masyarakat yang tengah dilanda kekeringan dan kesulitan air bersih merupakan aksi kemanusiaan selain bantuan penyediaan darah yang selama ini dilakukan anggota PMI di Indonesia," ungkapnya.
Dikatakan Said Idrus, kegiatan lain yang direncanakan apabila musim kemarau sudah berganti ke musim hujan yakni menjalankan program penghijauan berupa penanaman bibit pohon di sejumlah tempat.
"Program penghijauan dilakukan untuk mengembalikan pepohonan yang terbakar akibat karhutla dan seluruh relawan maupun anggota PMI dilibatkan menanam bibit pohon demi penghijauan," tuturnya.
Sementara itu, apel peringatan HUT ke-78 PMI diisi dengan pelantikan massal relawan PMI terdiri dari PMR, Pembina dan Forum Pembina serta KSR se-Kabupaten Banjar disaksikan seluruh peserta upacara.
Kegiatan diakhiri parade budaya diikuti peserta apel baik pengurus dan anggota PMI, relawan, hingga pelajar se-Kabupaten mengenakan pakaian adat Banjar maupun atribut khas Banjar lainnya.
COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2023