Gelaran Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) Nasional XVI tingkat Kabupaten Balangan, Kalimantan Selatan menjadi berkah tersendiri bagi para usaha mikro kecil menengah (UMKM) dan pedagang kaki lima di Desa Sungsum, Kecamatan Tebing Tinggi.

Salah satu pedagang kaki lima di sekitar lokasi acara, Mama Dea mengatakan dengan adanya pelaksanaan MTQ ini penjualannya lebih meningkat dari pada sebelumnya serta omzet pun kian meningkat.

“Kami sangat bersyukur kegiatan MTQ tahun ini dilaksanakan di kampung kami, karena banyak sekali dampak positifnya salah satunya kepada para pedagang dan UMKM,” kata Mama Dea di Balangan, Sabtu.

Mama Dea menambahkan, dia sangat bersyukur jualannya begitu ramai pembeli hingga dia sampai kewalahan dalam melayani para pembeli.

Sementara itu Bupati Balangan Abdul Hadi mengatakan pelaksanaan Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) adalah wujud keinginan kuat untuk membumikan ajaran Al-Quran dan menegakkan syiar Islam untuk memperkokoh nilai-nilai agama dalam kehidupan bermasyarakat.

“Bagi kaum muslimin Al-Qur’an merupakan sumber petunjuk dan pedoman yang selalu aktual sepanjang masa, berisi nilai-nilai luhur universal sejalan dengan fitrah manusia yang hanif,” kata Abdul Hadi saat membuka acara MTQ.

Bupati menuturkan dalam menjalankan Al-Qur’an maka harus patut bahkan harus meneladani pribadi Nabi Muhammad SAW, yaitu kepribadian dengan kemuliaan akhlak yang bersumber dari Al-Qur’an.

Abdul Hadi menambahkan, menebarkan kasih sayang dan menjauhkan diri dari perbuatan serta perkataan yang menyakiti sesama manusia.

Pewarta: Ragil Darmawan

Editor : Gunawan Wibisono


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2023