PT Angkutan Sungai Danau dan Penyeberangan (ASDP) Persero Cabang Batulicin, Kabupaten Tanah Bumbu, Provinsi Kalimantan Selatan, menambah kapasitas kapal Awu-Awu untuk melayani pemudik lebaran Idul Fitri 1444 Hijiriah/2023 rute Pelabuhan Batulicin-Pelabuhan Garongkong Sulawesi Selatan.

"Tambahan atau penyesuaian kapasitas penumpang kapal tersebut sebanyak 100 persen dari jumlah inflatable liferafts (ILR) yang terpasang di atas kapal atau bertambah sebanyak 90 orang," kata GM PT ASDP Persero Cabang Batulicin Yefri Hendri, di Batulicin Selasa.

Dia mengatakan, penambahan kapasitas penumpang kapal tersebut telah mendapat persetujuan dari Direktorat Jenderal Perhubungan Darat atau Balai Pengelola Transportasi Darat Wilayah Kalsel terkait  penyesuaian kapasitas jumlah penumpang kapal angkutan lebaran 2023.

Sebenarnya kapasitas KMP Awu-Awu mencapai 260 orang serta 28 unit kendaraan roda empat dan roda enam. Bahkan sejak dua pekan terakhir jumlah pemudik tujuan Garongkong meningkat hingga 100 persen atau 240 orang dibandingkan hari biasa yang mencapai 100-120 orang sekali keberangkatan.

Hingga saat ini harga tiket penumpang untuk tujuan tersebut tidak ada perubahan, harga tiket pas orang yakni Rp143.500, kendaraan roda empat sejenis Avanza Rp2.255.600, kendaraan roda enam atau truk Rp3.233.500 dan kendaraan roda dua Rp375.700/unit.

"Untuk menjamin keselamatan, kenyamanan dan keamanan operasional kapal, ASDP telah memenuhi persyaratan peralatan keselamatan kapal dan menyediakan tenaga medis, obat-obatan serta pelayanan kesehatan yang memadai di dalam kapal," ujar Yefri.

Pihaknya juga mewajibkan bagi awak kapal untuk memperhatikan aspek teknis kapal, memastikan sistem pemadam kebakaran dan memastikan tidak ada angkutan barang berbahaya.

ASDP juga akan memastikan jumlah penumpang maksimum yang sesuai dengan penyesuaian jumlah penumpang yang disetujui dan sesuai dengan manifes.

"Kami juga akan merespon keadaan berbahaya di laut maupun ketidaknyamanan penumpang selama di atas kapal," tegas Yefri.

 

Pewarta: Sujud Mariono

Editor : Mahdani


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2023