Kapolres Balangan AKBP Zaenal Arifin sangat mengapresiasi Satuan Lalu Lintas Polres Balangan terkait capaian dan rangkaian kegiatan yang telah dilakukan pada HUT ke-67 lalu lintas.

"Saya sangat mengapresiasi kegiatan yang telah dilaksanakan oleh Satlantas, mulai dari baksos, anjangsana, pelatihan dan sebagainya," kata Zaenal di Paringin, Kamis.

Selain itu, sebut Kapolres, Satlantas Polres Balangan sangat luar biasa tidak hanya untuk internal Polres saja tetapi dampak kebaikannya juga untuk warga masyarakat.
 
Kapolres Balangan AKBP Zaenal Arifin bersama jajaran Satuan Lalu Lintas. ANTARA/erde

Dia menambahkan, banyak sekali hal yang telah dilaksanakan dan akan dilaksanakan nantinya, sebagai contoh untuk pelayanan publik Polres Balangan sudah mendapatkan WBK dan semoga dalam waktu dekat mendapat WBBM.

"Semoga ke depan jajaran lantas tetap solid, berkembang dan terus menyalurkan ide-ide kreatif baru sehingga dampaknya secara nyata dirasakan oleh warga masyarakat Balangan," tuturnya.

Sementara Kasatlantas AKP Imam Suryana, menyampaikan rasa syukurnya karena pada HUT ke-67 lalu lintas ini pihaknya telah sukses melaksanakan sejumlah kegiatan bakti sosial, di antaranya bantuan sosial, anjangsana dan lainnya.

"Hal ini merupakan sebagai salah satu wujud rasa syukur dan kepedulian kami kepada masyarakat, yaitu dengan memberikan bantuan sosial membagikan sembako kepada masyarakat yang membutuhkan serta kepada purnawirawan Polri," imbuhnya.

Imam juga mengucapkan terima kasih kepada mitra kerja terkait yaitu dari Samsat, Dinas Perhubungan dan Jasa Raharja atas dukungan dan kolaborasinya.

Pewarta: Ragil Darmawan

Editor : Mahdani


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2022