Menjelang hari ulang tahun (HUT) ke-67 Lalu Lintas Bhayangkara Republik Indonesia yang jatuh pada 22 September 2022, Satlantas Polres Balangan memberikan bantuan sosial (bansos) berupa paket sembako kepada panti asuhan dan purnawirawan Polri.

Kapolres Balangan AKBP Zaenal Arifin, mengatakan kegiatan bantuan sosial ini dilaksanakan dalam rangka menyambut  Hari Lalu Lintas Bhayangkara ke-67 tahun 2022, sekaligus untuk membantu meringankan beban masyarakat pasca penyesuaian harga BBM subsidi.

"Peringatan hari jadi ini pada dasarnya kita mensyukuri nikmat Allah Subhanahu WaTaala, untuk itu kita lakukan kegiatan bansos dengan memberikan bantuan paket sembako ke panti asuhan Nurul Iman di Desa Kalahiyang dan purnawirawan Polri, yaitu saudara Ardian di Desa Kusambi," kata Zaenal di Paringin, Jum'at.

Lanjut Kapolres, pemberian bantuan sosial ini untuk merekatkan tali silaturahmi dan menjalin hubungan keakraban antar sesama serta kepedulian pada warga masyarakat.

Sementara Kasat Lantas Polres Balangan AKP Imam Suryana, menyampaikan bantuan sosial yang dilakukan merupakan rangkaian dari peringatan Hari Lalu Lintas Bhayangkara ke-67 tahun 2022 oleh jajaran Polres Balangan.

Menurut Imam, sebagai salah satu wujud rasa syukur dan kepedulian kepada masyarakat Satlantas Polres Balangan melakukan kegiatan bantuan sosial dengan membagikan sembako kepada masyarakat yang membutuhkan.

Kegiatan dipimpin langsung oleh Kapolres Balangan AKBP Zaenal Arifin didampingi Wakapolres Balangan Kompol Dany Sulistiono, Kabag Ops Polres Balangan Kompol Sony. F. L. Gaol, Kasat Lantas Polres Balangan AKP Imam Suryana dan Kapolsek Paringin Ipda Eko Budi Mulyono serta anggota Polres Balangan.

Pewarta: Ragil Darmawan

Editor : Mahdani


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2022