Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Kalimantan Selatan Dr Diauddin menyatakan, provinsinya menargetkan sebanyak 1,4 juta anak mengikuti bulan imunisasi nasional 2022.

Menurut dia di Banjarmasin, Rabu, kick off bulan imunisasi anak nasional tahun 2022 digelar di Kota Banjarmasin untuk tingkat provinsi Kalsel.

"Setelah pak Presiden melakukan kick off secara nasional dilanjutkan di provinsi kita pada hari ini," ujarnya.

Dikatakan dia, sebanyak 1,4 juta anak di 13 kabupaten/kota di provinsi ini jadi sasaran untuk diimunisasi pada bulan ini, yakni Mei 2022.

"Mudah-mudahan bisa tercapai," ucapnya.

Diauddin mengungkapkan, dalam bulan imunisasi anak nasional ini ada dua imunisasi dilaksanakan, yakni imunisasi campak rubella dan imunisasi kejar, yaitu imunisasi bagi anak yang belum lengkap.

"Ketika pandemi inikan banyak anak yang ketinggalan imunisasi, jadi ini juga sasaran utamanya," terang Diauddin.

Dia pun menyampaikan, semua tim kesehatan akan bekerja maksimal untuk mencapai target 1,4 juta anak ini.

Meskipun tidak sampai tercapai, ujar dia, masih ada kesempatan di bulan kedua pada Juni 2022.

"Tapi kita berupaya bulan ini juga mencapai target," ujarnya.

Sementara itu, Koordinator Zona Imunisasi UNICEF Puja Fitria Kartika Sari saat memantau langsung kick off bulan imunisasi anak di Banjarmasin, Kalsel, menyatakan cukup optimis pencapaian target imunisasi anak di provinsi ini.

"Untuk imunisasi campak rubella ditarget 95 persen tercapai di provinsi ini," ujarnya.

Seterusnya untuk imunisasi kejar, yakni untuk polio, dan lima penyakit lainnya, di antaranya tetanus, meningitis dan hepatitis, target 80 persen.

Baca juga: Banjarmasin gencarkan imunisasi anak di masa pandemi COVID
Baca juga: DPPPA Kalsel minta Forum Anak tidak kalah dengan wartawan

Pewarta: Sukarli

Editor : Mahdani


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2022