Selama tiga pekan Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DPPKB) Kabupaten Hulu Sungai Utara (HSU) bekerjasama dengan Ikatan Bidan Indonesia (IBI) HSU melaksanakan layanan Keluarga Berencana (KB)

Kegiatan diawali pada puncak Peringatan Hari Jadi ke 70  Kabupaten HSU pada Kamis (12/5) dan berlangsung hingga Rabu (25/5) mendatang dibeberapa desa dan kecamatan.

Pelayanan KB gratis juga dalam rangka  Hari Ulang Tahun (HUT) ke 71 Ikatan Bidan Indonesia (IBI) dibarengi pembagian sembako gratis oleh Badan Amil.Zakat (BAZNAS).

"Tujuan layanan KB gratis dalam rangka menurunkan kasus Stunting," ujar Kepala DPPKB HSU Hj Anisah Rasyidah di Amuntai, Selasa (17/5/22).

Anisah mengatakan, keluarga yang sehat harus dipersiapkan sejak pra nikah diantaranya melalui kepesertaan KB untuk mengatur jarak kehamilan yang ideal.

Dikatakan, seiring dengan bertambahnya usia anak, Stunting dapat  menyebabkan berbagai macam masalah diantaranya, sistem imun anak yang tidak baik, tinggi badan terhambat dan pertumbuhan kembang otak yang lambat.
 
Kepala DPPKB HSU Hj Anisah Rasyidah menyerahkan paket sembako kepada salah seorang Akseptor KB pada kegiatan Gebyar layanan KB Gratis seiring HUT ke 70 Kabupaten HSU dan HUT ke-71 Ikatan Bidan Indonesia, Kamis (ANTARA/Eddy A/Kominfo HSU)

Stunting, lanjutnya, memiliki potensi sebagai ancaman dalam mewujudkan generasi yang berkualitas, DPPKB HSU terus berusaha membenahi, memperbaiki untuk membentuk keluarga berkualitas.

Terlebih saat ini memasuki masa transisi antara pandemi COVId-19  menuju era adaptasi baru, perananan keluarga dinilai sangat penting dalam pembentukan anak bangsa.

"Keluarga yang baik akan melahirkan putra putri bangsa yang berkualitas. Dengan demikian, bahwa kualitas generasi dimasa mendatang ditentukan oleh kualitas keluarga saat ini," ucap Anisah saat menyampaikan sambutan pada kegiatan Gebyar KB di Desa Karias Dalam Kecamatan Banjang.

"Kami mengucapkan terima kasih atas semua pihak yang telah mendukung pelayanan KB gratis, terutama kepada Ikatan Bidan dan Badan Amil Zakat," pungkasnya.

 

Pewarta: Eddy Abdillah

Editor : Imam Hanafi


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2022