Tanjung, (Antaranews Kalsel) - Sebanyak 300 siswa Sekolah Dasar Plus Murung Pudak Kabupaten Tabalong, Kalimantan Selatan mengikuti Gerakan Makan Ikan dalam rangka memperingati Hari Ikan Nasional Ke-2 tingkat Kabupaten sekaligus memasyarakatkan makan ikan pada anak-anak sekolah.
Kepala Dinas Peternakan dan Perikanan Kabupaten Tabalong Fahrial Fuaddy di Tanjung, Kamis menyebutkan melalui Gerakan Makan Ikan di SD Plus Murung Pudak ini juga bertujuan membangun kesadaran nasional tentang peran penting sektor kelautan dan perikanan dalam pembangunan secara menyeluruh.
"Luas perairan umum di Kabupaten Tabalong mencapai 361.872 hektare menjadi potensi yang harus dimanfaatkan dalam kehidupan sehari-hari karena itu melalui Gerakan Makan Ikan dapat menanamkan dan mengenalkan hasil perikanan bagi anak-anak khususnya dan masyarakat pada umumnya," jelas Fahrial.
Peringatan Hari Ikan Nasional tahun ini mengambil tema Kedaulatan Pengelolaan Sumberdaya Kelautan dan Perikanan secara berkelanjutan untuk kesejahteraan dan kecerdasasan masyarakat.
Kegiatan Gerakan Makan Ikan ini dibuka oleh Asisten Bidang Pembangunan Hamida Munawarah dihadiri Kepala Dinas Pendidikan Marzuki Hakim, Ketua Yayasan Penghulu Rasyid Tarsi Mugeni, pengurus TP PKK Kabupaten Tabalong, Kepala Badan Ketahanan Pangan dan Pelaksana Penyuluhan Mugeni serta undangan lainnya.
Dalam sambutannya Hamida mengatakan melalui kegiatan ini makin memotivasi anak - anak maupun masyarakat untuk gemar makan ikan karena manfaatnya sangat baik khususnya dapat mencerdaskan.
"Dari hasil penelitian tingkat kecerdasan orang Indonesia masih cukup rendah dibanding negara Asia lainnya karena prosentasenya memakan ikan masih rendah dan melalui Gerakan Makan Ikan di Tabalong bisa memotivasi anak - anak agar lebih menyukai ikan," ungkap Hamida.
Kegiatan Gerakan Makan Ikan ini juga diisi dengan kuis berhadiah yang dipandu langsung Asisten Bidang Pembangunan dan Kadis Peternakan dan perikanan.
Pertanyaan yang dilontarkan kepada ratusan siswa diantaranya terkait jenis ikan sungai maupun laut hingga alat pernapasan ikan dan siswa yang berhasil menjawab dengan benar mendapatkan bingkisan dari panitia penyelenggara
COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2015
Kepala Dinas Peternakan dan Perikanan Kabupaten Tabalong Fahrial Fuaddy di Tanjung, Kamis menyebutkan melalui Gerakan Makan Ikan di SD Plus Murung Pudak ini juga bertujuan membangun kesadaran nasional tentang peran penting sektor kelautan dan perikanan dalam pembangunan secara menyeluruh.
"Luas perairan umum di Kabupaten Tabalong mencapai 361.872 hektare menjadi potensi yang harus dimanfaatkan dalam kehidupan sehari-hari karena itu melalui Gerakan Makan Ikan dapat menanamkan dan mengenalkan hasil perikanan bagi anak-anak khususnya dan masyarakat pada umumnya," jelas Fahrial.
Peringatan Hari Ikan Nasional tahun ini mengambil tema Kedaulatan Pengelolaan Sumberdaya Kelautan dan Perikanan secara berkelanjutan untuk kesejahteraan dan kecerdasasan masyarakat.
Kegiatan Gerakan Makan Ikan ini dibuka oleh Asisten Bidang Pembangunan Hamida Munawarah dihadiri Kepala Dinas Pendidikan Marzuki Hakim, Ketua Yayasan Penghulu Rasyid Tarsi Mugeni, pengurus TP PKK Kabupaten Tabalong, Kepala Badan Ketahanan Pangan dan Pelaksana Penyuluhan Mugeni serta undangan lainnya.
Dalam sambutannya Hamida mengatakan melalui kegiatan ini makin memotivasi anak - anak maupun masyarakat untuk gemar makan ikan karena manfaatnya sangat baik khususnya dapat mencerdaskan.
"Dari hasil penelitian tingkat kecerdasan orang Indonesia masih cukup rendah dibanding negara Asia lainnya karena prosentasenya memakan ikan masih rendah dan melalui Gerakan Makan Ikan di Tabalong bisa memotivasi anak - anak agar lebih menyukai ikan," ungkap Hamida.
Kegiatan Gerakan Makan Ikan ini juga diisi dengan kuis berhadiah yang dipandu langsung Asisten Bidang Pembangunan dan Kadis Peternakan dan perikanan.
Pertanyaan yang dilontarkan kepada ratusan siswa diantaranya terkait jenis ikan sungai maupun laut hingga alat pernapasan ikan dan siswa yang berhasil menjawab dengan benar mendapatkan bingkisan dari panitia penyelenggara
COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2015