Sejumlah anggota DPRD Kabupaten Kotabaru, melakukan kunjungan kerja sekaligus menghimpun aspirasi masyarakat untuk ditindaklanjuti agar lebih baik.

"Banyak keinginan masyarakat yang diajukan untuk ditindaklanjuti," kata kader Partai Persatuan Pembangunan (PPP), Dr M Arif di Kotabaru, Senin.

Masyarakat mengharapkan, adanya perbaikan jalan yang menghubungkan Desa Sungai Limau dengan Karangsari yang saat ini kondisinya rusak berat.

"Badan jalan sepanjang tiga kilometer itu memprihatinkan, rusak berat banyak sudah lubang dan berlumpur," ujarnya.

Perbaikan jalan tersebut menjadi kebutuhan yang mendesak, mengingat jalur antardesa di Kecamatan Pulau Laut Timur.

Masyarakat juga meminta gang-gang divaping, untuk kelancaran transportasi antarRT dan yang lainnya.

"Mereka juga adanya perbaikan mushola, pembentukan rukun kematian, dan yang lainnya," jelas Arif yang juga Wakil Ketua DPRD Kotabaru.

"InsyaAllah khusus untuk rukun kematian akan say bantu," terangnya.

Sedangkan untuk bidang pertanian, Dewan meminta Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) setempat melakukan penelitian peningkatan produktifitas padi di Pulau Laut Timur, mengingat tingkat keasamaan ;aha pertanian mereka cukup tinggi, dan pasang surut.

Pewarta: ihi

Editor : Imam Hanafi


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2021