Kotabaru,  (AntaranewsKalsel) - Pemerintah Kabupaten Kotabaru, Kalimantan Selatan, menyiapkan 19.500 porsi makanan gratis untuk memeriahkan hari jadi yang ke-65 pada 1 Juni.

Kepala Bagian Humas dan Protokol Setda Kotabaru Rahardiyan, di Kotabaru, Minggu mengatakan, makanan gratis tersebut disiapkan oleh Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) di lingkungan Pemkab Kotabaru.

Penyediaan makanan gratis bagi masyarakat tersebut merupakan bagian dari rasa syukur kepada Allah SWT dalam memeriahkan hari Jadi Kotabaru ke-65.

"Setiap SKPD diwajibkan menyediakan 300 porsi untuk satu menu," kata Kepala Badan Ketahanan Pangan Kotabaru Purwanto.

Dia menjelaskan, dari 19.500 porsi yang disiapkan terdapat delapan menu masakan, yakni, rawon, soto Banjar, soto Makassar, sate lontong, ketupat Kandangan, dan nasi sop.

Kabid Distribusi Akses Konsumsi dan Keamanan Pangan pada Badan Ketahanan Pangan Kotabaru Sumeli, menambahkan, makanan gratis tersebut disiapkan di lapangan terbuka di Taman Siring Laut Kotabaru.

Hingga hari ini terdapat 65 SKPD, Badan Usaha Milik Negara (BUMN), Badan Usaha Milik Daerah (BUMD), instansi fertikal dan perusahaan swasta , yang menyatakan siap untuk menyiapkan porsi makanan gratis tersebut.

"Setelah upacara peringatan Hari Jadi Kotabaru ke-65, stan makanan gratis tersebut baru dibuka oleh panitia penyelenggara," terang Sumeli.

Ia memperkirakan, puluhan ribu porsi mkanana gratis tersebut akan ludes dalam waktu hanya dua jam.

Seperti tahun-tahun lalu, hanya sekitar dua jam makanan gratis tersebut ludes diserbu masyarakat dan pengunjung upacara hari jadi.

Menurut dia, menyediakan makanan gratis setiap memperingati hari jadi kabupaten mungkinan hanya ada di Kabupaten Kotabaru.

"Setelah bertanya dengan teman di kabupaten lain di Indonesia, mereka tidak pernah menyediakan makanan gratis," paparnya.

Pewarta: Imam Hanafi

Editor : Imam Hanafi


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2015