Pemerintah Kabupaten Banjar terima hibah aset operasional Barang Milik Negara (BMN) dari Direktorat Jenderal (Dirjen) Cipta Karya Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR).

Penerimaan hibah dilakukan melalui penandatanganan naskah hibah dan Berita Acara Serah Terima antara Bupati Banjar Saidi Mansyur dengan Kepala Balai Prasarana Permukiman Wilayah Kalsel Dardjat Widjunarso.

Penandatangan bersama dilakukan di Command Center Manis, Rabu dan disaksikan Sekda Banjar M Hilman, dan Kadis Permukiman Mursal serta Dirjen Cipta Karya Kementerian PUPR Diana Kusumastuti secara daring.

Menurut Dirjen, sejak diterbitkannya Keppres Nomor 17 tahun 2007 tentang penertiban barang milik negara, hampir seluruh kementerian, lembaga dan pemerintah daerah memusatkan perhatian dan potensinya membenahi serta menertibkan tata kelola barang milik daerah.

"Pembenahan dan penertiban tata kelola BMN berkolerasi positif bagi kementerian, lembaga maupun pemda meraih opini dari Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) predikat Wajar Tanpa Pengecualian," ujarnya.

Ditambahkannya, BMN dihibahkan oleh Dirjen Cipta Karya Kementerian PUPR kepada Pemkab Banjar dengan total perolehan yang cukup besar senilai Rp72,22 miliar digunakan untuk berbagai kegiatan. 

Disebutkan, beberapa kegiatan atau aset termasuk infrastruktur air minum, penataan kawasan permukiman, infrastruktur sanitasi, Ruang Terbuka Hijau (RTH) di Stadion Demang Lehman Martapura.

"Kami berharap, Pemkah Banjar dapat lebih optimal untuk memanfaatkan, mengoperasionalkan dan terpenting adalah pemeliharaan BMN sehingga target peningkatan pelayanan jasa di Bidang PUPR tercapai," ujarnya. 

Bupati Banjar Saidi Mansyur menyampaikan terima kasih kepada Dirjen Cipta Karya Kementerian PUPR dan berharap hibah BMN itu, bisa dioptimalkan dan disesuaikan dengan kepentingan penggunaan masyarakat.

Sementara itu, hibah yang diterima Pemerintah Kabupaten Banjar adalah Ruang Terbuka Hijau (RTH) di Kawasan Martapura dengan nilai asetnya sebesar Rp937 juta akan dikelola sesuai perencanaan. 

 

Pewarta: Yose Rizal

Editor : Ulul Maskuriah


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2021