Banjarmasin,  (AntaranewsKalsel) - Dua orang buruh bangunan tewas karena mengalami kecelakaan saat bekerja di salah satu proyek bangunan di jalan Ahmad Yani Km 2 Kota Banjarmasin, Kalimantan Selatan.


Berdasarkan informasi yang didapat Wartawan Antara di Lapangan, kejadian kecelakaan kerja itu terjadi pada Sabtu (31/1) sekitar pukul 17.00 Wita.

Dalam kecelakaan kerja tersebut juga diketahui buruh yang mengalami kecelekaan berjumlah empat orang dan dua orang di antaranya meninggal dunia karena kejatuhan kaca saat mulai menurun kaca di proyek tersebut.

Dari data di lapangan dua orang buruh yang meninggal karena kecelakaan kerja itu diketahui bernama Rahmadi (37) dan Rahman (30) kedua buruh itu warga Banjarmasin.

Sementara korban yang mengalami luka-luka dalam kecelakaan kerja itu diketahui bernama Andriyadi (31) luka dibagian tangan dan Najarudin (40) luka dibagian belakang di antara kepala dan punggung leher.

Saat kejadian korban sempat dievakuasi ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Ulin Banjarmasin, guna mendapatkan menanganan medis sedangkan yang meninggal duni dibawa ke kamar mayat rumah sakit tersebut.

Sementara itu Kapolsek Banjarmasin Tengah Kompol Didik Subiyakto di Banjarmasin, membenarkan adanya kejadian kecelakaan kerja itu.

Saat ini Unit Reserse Kriminal Polsekta Banjarmasin Tengah sedang melakukan penyelidikan terhadap kejadian tersebut dan beberapa orang saksi sudah dimintai keterangan.

Keterangan dari saksi saat dimintai keterangan polisi, korban bekerja atas inisiatif sendiri, selain itu juga korban bekerja di luar jam kerja dan tanpa menggunakan perlengkapan pengamanan diri," ucap pria tinggi besar itu.

Dikatakannya, kedua buruh itu meninggal dunia pada saat menurunkan kaca di proyek yang rencananya akan dibangun hotel dan kaca tersebut terjatuh mengenai mereka.

Pewarta: Gunawan Wibisono

Editor : Asmuni Kadri


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2015