Oleh Yose Rizal
"Kuota haji terisi semua, tidak ada yang kosong atau diambil jemaah haji dari luar Kalsel," ujar Sekretaris PPIH Embarkasi Banjarmasin, Syukeriansyah di Asrama Haji Banjarmasin di Kota Banjarbaru, Rabu.
Ia mengatakan, jumlah jemaah calon haji Kalsel tetap sebanyak 3.050 orang yang berasal dari 13 kabupaten/kota dan seluruhnya diberangkatkan dalam 13 kelompok terbang melalui Bandara Syamsudin Noor Banjarmasin.
Disebutkan, jumlah jemaah calon haji sempat berkurang karena adanya jemaah yang meningggal dunia dua orang dari Kabupaten Barito Kuala tetapi kekosongan diisi jemaah lain sesuai nomor urut porsi haji.
"Selain itu, ada dua jemaah dari Kabupaten Tapin yang menunda keberangkatan karena istrinya hamil sehingga suami menunda berangkat tetapi keduanya digantikan jemaah lanjut usia," ungkapnya.
Dijelaskan, pengisian kuota yang kosong akibat adanya calon haji batal atau menunda keberangkatan sesuai kebijakan pemerintah diserahkan ke daerah sehingga kuota tidak lagi diperebutkan di tingkat nasional.
"Kebijakan pengisian kuota yang diserahkan ke daerah itu sangat bagus sehingga jemaah yang berangkat berasal dari daerah sendiri dan tidak menghilangkan kuota calon haji dari setiap daerah," ujarnya.
Dikatakan, jemaah calon haji yang sudah siap diberangkatkan harus menjaga kesehatan fisik maupun mental sehingga selalu sehat dan bugar selama berada di Tanah Suci menjalani rangkaian ibadah haji.
"Cuaca di Arab Saudi cukup ekstrim sehingga jemaah harus menyiapkan fisik dan mental disamping waspada terhadap penularan penyakit seperti Mers dan Ebola yang saat ini tengah mewabah," pesannya.
Sementara itu, pemberangkatan calon haji Embarkasi Banjarmasin kelompok terbang (kloter) pertama dijadwalkan, Kamis (18/9) yakni jemaah calon haji dari Kabupaten Tabalong yang masuk asrama, Rabu.
 "Keberangkatan jemaah kloter perdana dijadwalkan Kamis dinihari pukul 02.55 Wita dengan pesawat Garuda dan direncanakan di lepas langsung gubernur didampingi pejabat terkait," katanya. Â
COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2014
Banjarbaru, (Antaranews Kalsel) - Seluruh kuota jemaah calon haji Kalimantan Selatan terisi jemaah yang berasal dari provinsi setempat dan diberangkatkan sesuai jadwal yang ditetapkan Panitia Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Embarkasi Banjarmasin.
"Kuota haji terisi semua, tidak ada yang kosong atau diambil jemaah haji dari luar Kalsel," ujar Sekretaris PPIH Embarkasi Banjarmasin, Syukeriansyah di Asrama Haji Banjarmasin di Kota Banjarbaru, Rabu.
Ia mengatakan, jumlah jemaah calon haji Kalsel tetap sebanyak 3.050 orang yang berasal dari 13 kabupaten/kota dan seluruhnya diberangkatkan dalam 13 kelompok terbang melalui Bandara Syamsudin Noor Banjarmasin.
Disebutkan, jumlah jemaah calon haji sempat berkurang karena adanya jemaah yang meningggal dunia dua orang dari Kabupaten Barito Kuala tetapi kekosongan diisi jemaah lain sesuai nomor urut porsi haji.
"Selain itu, ada dua jemaah dari Kabupaten Tapin yang menunda keberangkatan karena istrinya hamil sehingga suami menunda berangkat tetapi keduanya digantikan jemaah lanjut usia," ungkapnya.
Dijelaskan, pengisian kuota yang kosong akibat adanya calon haji batal atau menunda keberangkatan sesuai kebijakan pemerintah diserahkan ke daerah sehingga kuota tidak lagi diperebutkan di tingkat nasional.
"Kebijakan pengisian kuota yang diserahkan ke daerah itu sangat bagus sehingga jemaah yang berangkat berasal dari daerah sendiri dan tidak menghilangkan kuota calon haji dari setiap daerah," ujarnya.
Dikatakan, jemaah calon haji yang sudah siap diberangkatkan harus menjaga kesehatan fisik maupun mental sehingga selalu sehat dan bugar selama berada di Tanah Suci menjalani rangkaian ibadah haji.
"Cuaca di Arab Saudi cukup ekstrim sehingga jemaah harus menyiapkan fisik dan mental disamping waspada terhadap penularan penyakit seperti Mers dan Ebola yang saat ini tengah mewabah," pesannya.
Sementara itu, pemberangkatan calon haji Embarkasi Banjarmasin kelompok terbang (kloter) pertama dijadwalkan, Kamis (18/9) yakni jemaah calon haji dari Kabupaten Tabalong yang masuk asrama, Rabu.
 "Keberangkatan jemaah kloter perdana dijadwalkan Kamis dinihari pukul 02.55 Wita dengan pesawat Garuda dan direncanakan di lepas langsung gubernur didampingi pejabat terkait," katanya. Â
COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2014