Pasangan Calon (Paslon)  Bupati dan Wakil Bupati Hulu Sungai Tengah (HST) H Saban Effendi dan Habib Didil (Sabil), menyampaikan rasa syukur atas nomor urut empat sebagai peserta Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) tahun 2020 di Kabupaten HST.

Calon Bupati HST H Saban Effendi, di Barabai, Kamis (24/9), mengatakan nomor empat tersebut ibarat kursi yang ditopang empat penyangga, satu sama saling saling menguatkan, begitupun semangat terbina dalam tim koalisi pemenangan Sabil, dan menyakini ini adalah takdir Allah raih kemenangan dipilkada.

"Alhamdulillah, nomor empat ini sesuai harapan kita semua, dan ternyata Allah telah memberikan pilihan terbaik dengan nomor empat," katanya, dalam keterangan usai pengundian nomor urut paslon, di Gedung Murakata, Barabai.

Dijelaskan dia, bersama Habib Didil mencalonkan diri untuk menjadi Bupati dan Wakil Bupati HST dengan dasar panggilan tugas pengabdian kepada bangsa dan negara, untuk memajukan Kabupaten HST lebih berkah, maju, mandiri, sejahtera dan bermartabat.

 


Baca juga: Jumlah relawan capai 100 ribu lebih, Tim Sabil yakin dan optimis menangi Pilkada HST

Dan hari ini telah dilakukan pencabutan undian nomor urut, pasangannya mendapatkan nomor urut empat, dan kepada seluruh masyarakat HST, ia mengingatkan dan mengajak agar jangan lupa, nanti pada Rabu (9/12) mendatang mendukung Paslon Sabil.

Dukungan tersebut untuk mewujudkan kemenangan Paslon Sabil sebagai Bupati dan Wakil Bupati HST terpilih, diiringi ikhtiar dan do'a agar Allah SWT semoga mengabulkan hajat bersama demi membangun banua, sesuai dengan visi misi dan program yang akan dicanangkan.

Calon Wakil Bupati HST Habib Didil, mengatakan dengan nomor empat merupakan nomor terbaik yang Allah SWT berikan, dan optimis meraih kemenangan dalam Pilkada 2020 di Kabupaten HST,yang dikenal dengan sebutan Bumi Murakata.

Sementara itu, Ketua Tim Kampanye Paslon Sabil, Abdul Rahman AZ, mengatakan nomor urut empat memiliki nilai filosofi tersebut, dapat menjadi pemersatu seperti empat pilar negara ini, dengan Pancasila, UUD dan Bhinneka Tunggal Ika.

Baca juga: Fathurrahman Surya : Tim digital Sabil agar santun bermedsos dan tebarkan pesan kebaikan

"Kita bersyukur mendapatkan nomor urut empat, dan akan segera kita sosialisasikan agar senantiasa diingat dan mampu meningkatkan elektabilitas paslon yang kita usung, prinsipnya semua nomor itu baik dan dengan nomor urut empat maka makin meneguhkan keyakinan kami meraih kemenangan," katanya.

Diketahui, Paslon Sabil diusung koalisi partai politik besar di DPRD HST dengan dukungan 19 kursi, dari partai pengusung yakni Partai Golkar, Partai Gerindra, Partai Nasdem dan PAN, berikut beberapa partai pendukung, mendapatkan dukungan luas dari masyarakat, dan telah mendapatkan restu para habaib dan ulama.

Pewarta: Fathurrahman

Editor : Hasan Zainuddin


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2020