Pemerintah Kabupaten Banjar merencanakan penambahan dana penyertaan modal ke Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Intan Banjar sebesar Rp30 miliar pada tahun anggaran 2021.

Bupati Banjar Khalilurrahman di Kota Martapura, Sabtu mengatakan, pihaknya sudah menyampaikan rencana penambahan penyertaan modal bagi PDAM Intan Banjar itu pada sidang paripurna DPRD Banjar. 

"Kami sudah menyampaikan ke DPRD Banjar mengenai rancangan peraturan daerah penyertaan modal PDAM Intan Banjar sebesar Rp30 miliar," ujarnya seraya mengatakan sidang paripurna dilakukan virtual, Kamis (10/9).

Ia mengatakan, penambahan modal bagi perusahaan daerah milik Pemkab Banjar yang dikelola bersama Pemkot Banjarbaru bertujuan meningkatkan kualitas pelayanan air bersih kepada pelanggan dua daerah bertetangga itu. 

"Semoga yang kita lakukan memberi manfaat besar untuk kemaslahatan masyarakat dan kemajuan Kabupaten Banjar serta mendapat ridho Allah SWT," kata bupati yang akrab disapa Guru Khalil itu. 

 

Pewarta: Yose Rizal

Editor : Imam Hanafi


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2020