Bupati Hulu Sungai Selatan (HSS) H Achmad Fikry menerima kunjungan dan silaturrahmi Kerukunan Mahasiswa HSS( KM HSS) Yogyakarta, di ruang kerja bupati setempat.

Ia mengatakan, terpenting komunikasi antara pemerintah daerah dan juga mahasiswa terjalin, agar ke depannya sarana dan prasarana bisa terpenuhi dengan baik, karena walaupun pemerintah hanya di HSS, tapi pemerintah selalu memantau untuk kenyamanan mahasiswa tinggal.

"Kami sangat mendukung kepada mahasiswa-mahasiswi yang ada di Yogyakarta, dan memotivasi agar semangat untuk menuntut ilmu di sana," katanya, dalam silaturrahmi, Rabu (2/9).

Baca juga: Grand final lomba nyanyi solo dukung minat dan kreatifitas pelajar HSS

Dijelaskan dia, para mahasiswa dan mahasiswi tersebut nantinya usai menyelesaikan pendidikan mereka di Yogyakarta, diharapkan suatu saat akan kembali ke banua, untuk ikut bersama-sama memajukan Kabupaten HSS.

Pihak pemerintah daerah telah melakukan perencanaan untuk perbaikan asrama, tetapi untuk pelaksanaan masih belum bisa terealisasi karena ada wabah pandemi COVID-19, sehingga ada anggaran yang perlu penyesuaian.

Ia mengingatkan, para mahasiswa terutama tentang manajemen diri ketika dalam menghadapi perkuliahan, dan juga berada di masyarakat yang berbeda dalam hal adat dan juga kebudayaannya.

Baca juga: BOS di HSS diminta dianggarkan untuk pulsa anak-anak kurang mampu

KM HSS Yogyakarta yang datang hanya berjumlah enam orang karena mengikuti protokol kesehatan, sehingga tidak semua mahasiswa dapat diterima atau jumlahnya terbatas. 

Para mahasiswa di Yogyakarta ikut terdampak COVID-19 sehingga dipulangkan, dan fokus kuliah secara online di kediaman masing-masing. Kedatangan KM HSS Yogyakarta untuk meminta wejangan atau nasehat dari Bupati HSS.

Perwakilan KM HSS Yogyakarta Hamidillah, berterimakasih atas kesempatan dan waktu yang diberikan oleh Bupati HSS dalam pertemuan kali ini dan dukungan serta motivasi untuk mahasiswa yogyakarta sehingga menambah semangat menuntut ilmu.

Pewarta: Fathurrahman

Editor : Hasan Zainuddin


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2020